Cuma 5 Bahan, Resep Ayam Goreng Renyah, Juicy dan Gurih. Cocok untuk Hidangan Praktis Saat Sahur

- 3 Maret 2023, 15:30 WIB
Ayam goreng praktis hanya lima bahan, cocok untuk hidangan sahur .
Ayam goreng praktis hanya lima bahan, cocok untuk hidangan sahur . /YouTube/Devina Hermawan/

KABAR PRIANGAN - Sajian ayam goreng adalah salah satu hidangan lauk yang umum dan banyak digemari keluarga, olahan ini juga sering menjadi menu favorit anak-anak.

Resep ayam goreng pada umumnya sangat mudah dan banyak diketahui oleh para ibu di rumah, namun kali ini resep yang dibagikan melalui kanal YouTube Chef Devina Hermawan memiliki rasa dan bahan yang berbeda dengan resep ayam goreng pada umumnya.

Resep ayam goreng ini, hanya menggunakan lima bahan saja dan cara pengolahannya tanpa ungkep, cukup dengan marinasi ayam bersama bahan lainnya, tetapi rasa yang dihasilkan malah lebih renyah, juicy dan gurih.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Garut yang Lagi Hits dan Paling Terkenal saat Liburan, Cocok bersama Keluarga

Karena penyajiannya yang praktis, resep ini bisa menjadi referensi sebagai sajian hidangan sahur saat bulan puasa nanti.

Dilansir oleh kabar-priangan.com dari kanal YouTubenya, inilah resep ayam goreng gurih dan praktis ala Devina Hermawan hanya dengan lima bahan.

Bahan:

- 1 ekor ayam negri utuh
- 2 sdm cuma beras/ 1 sdm cuka meja
- 8 siung bawang putih, dihaluskan
- 9 ½ sdm tepung tapioka
- 1-2 sdm kaldu ayam bubuk

Baca Juga: Ngeri! Inilah Bahaya Makan Mie Instan Berlebih dalam Jangka Panjang. Ini Penyakit yang Mengintai

Cara membuat:

1. Potong ayam menjadi 14 bagian, lalu marinasi ayam dengan bawang putih halus, kaldu ayam, cuma, dan tepung tapioka.

2. Aduk hingga merata lalu tutup dengan plastik wrap dan diamkan minimal 30 menit.

3. Panaskan minyak, goreng ayam dengan api besar hingga tekstur ayam terbentuk. Setelah itu atur api menjadi sedang cenderung kecil, goreng hingga warnanya kecoklatan lalu tiriskan.

Itulah resep ayam goreng praktis hanya menggunakan 5 bahan saja. Ayam goreng ini bisa disajikan bersama dengan aneka sambal kesukaan, seperti sambal bawang, sambal terasi, sambal matah, atau sambal kecap.

Baca Juga: Mengenal Sosok Patung Polisi di Banjar. Gus Dur: Satu-satunya Polisi Jujur Setelah Patung dan Polisi Tidur

Meskipun bahannya menggunakan cuka, jangan khawatir rasa ayam tidak akan menjadi masam, karena rasa asam cuka akan berevaporasi bersama minyak saat ayam sedang digoreng.

Selamat mencoba.***

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x