Hari ke-54 Perang Israel-Hamas, Berikut Daftar Peristiwa Penting yang Terjadi 29 November 2023

- 29 November 2023, 15:51 WIB
Palang Merah Internasional memfasilitasi pembebasan tawanan Israel yang ditahan oleh Hamas.
Palang Merah Internasional memfasilitasi pembebasan tawanan Israel yang ditahan oleh Hamas. /Handout via Reuters/ Sayap Militer Hamas/

Serangan Militer Israel di Tepi Barat, Palestina

1. Pasukan Israel menembakkan gas air mata dan granat setrum ke arah penduduk di beberapa titik hingga jatuh korban yang membutuhkan perawatan medis. Buldoser Israel juga menghancurkan infrastruktur di Jenin, Tepi Barat.

2. Kantor berita Palestina, Wafa melaporkan bahwa pasukan Israel diposisikan di sekitar Kompleks Medis Jenin.

3. Dua warga Palestina, termasuk seorang anak, terluka setelah pasukan Israel menembakkan peluru tajam dalam penggerebekan pada Selasa malam, 28 November 2023.

4. Pasukan Israel dilaporkan menyerbu kamp pengungsi al-Askar di Nablus, Tepi Barat, menargetkan komunitas Badui di Yerikho dan menembak serta melukai seorang pemuda di Ramallah, pusat pemerintahan Otoritas Palestina.

5. Hari Solidaritas Internasional untuk Rakyat Palestina
Pada tanggal 29 November, Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) memperingati Hari Solidaritas Internasional untuk Rakyat Palestina.

Di beberapa lokasi terdapat beberapa kegiatan untuk memperingati Hari Solidaritas Internasional untuk Rakyat Palestina ini, antara lain:

Baca Juga: Israel Terus Bombardir Gaza Meski Gencatan Senjata Telah Disepakati

• Sebuah pameran berjudul ‘Palestina - Sebuah Negeri dengan Rakyatnya’ di lobi pengunjung markas besar PBB di New York.

• Di Jenewa, sebuah pertemuan khusus akan diadakan di Palais des Nations PBB pada pukul 11.00 waktu setempat (10.00 GMT).

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat

Sumber: Al Jazeera


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah