Baliho Bjb Tasikmalaya Berukuran Besar Ambruk Menimpa Tiga Unit Mobil Milik Nasabah

- 3 Maret 2021, 17:27 WIB
Baliho berukuran raksasa milik Bank Jabar Banten (Bjb) di Jalan Mayor Utarya Kota Tasikmalaya ambruk menimpa dua unit kendaraan dibawahnya, Rabu, 3 Maret 2021.*
Baliho berukuran raksasa milik Bank Jabar Banten (Bjb) di Jalan Mayor Utarya Kota Tasikmalaya ambruk menimpa dua unit kendaraan dibawahnya, Rabu, 3 Maret 2021.* /kabar-priangan.com/Asep MS/

 

KABAR PRIANGAN -Baliho Bjb Tasikmalaya berukuran raksasa ambruk dan menimpa tiga unit mobil merek Honda Jazz, KIA dan Toyota Inova, Rabu 3 Maret 2021 sekitar pukul 14.00 WIB.

Baliho tersebut tumbang saat terjadi hujan lebat yang disertai angin kencang yang terjadi di Kota Tasikmalaya.

Ketiga kendaraan tersebut semuanya milik nasabah yang sedang melakukan transaksi yang terparkir tepat di depan pintu utama bjb dan berada di bawah baliho yang tumbang tersebut.

Baca Juga: Pelajar SMA di Kota Tasikmalaya dalam Kondisi Mabuk Curi Sepeda Motor

Edeh (60) saksi mata yang merupakan seorang petugas parkir di depan bjb mengatakan, baliho besar tersebut roboh secara tiba tiba saat terjadi hujan lebat disertai angin dan menimpa bagian belakang tiga unit mobil yang berada di bawahnya.

Beruntung karena tertahan kabel Telkom, ketiga mobil tersebut hanya rusak di bagian belakangnya saja.

Proses evakuasi baligo bjb yang ambruk menimpa kendaraan nasabah.
Proses evakuasi baligo bjb yang ambruk menimpa kendaraan nasabah.

"Ya tiba tiba saja baliho itu ambruk dan menimpa tiga kendaraan yang berada di bawahnya," ujar Edeh.

Kata dia, saat roboh tidak ada orang di bawah baligo tersebut sehingga tidak menyebabkan korban jiwa.

Halaman:

Editor: Teguh Arifianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x