Gadis 17 Tahun Hilang Usai Bimbel, Diduga Diculik

- 7 Maret 2021, 21:16 WIB
Screenshoot WA dari ponsel orangtua korban yang mengabarkan anaknya Kamilatul Rahmah tak pulang sejak Minggu, 7 Maret 2021 pukul 13.00.
Screenshoot WA dari ponsel orangtua korban yang mengabarkan anaknya Kamilatul Rahmah tak pulang sejak Minggu, 7 Maret 2021 pukul 13.00. /Kabar-Priangan.Com/DOK/

KABAR PRIANGAN - Kabar hilangnya seorang gadis remaja warga Kecamatan Karangpawitan, Garut Jawa Barat, Minggu, 7 Maret 2021 beredar luas di media sosial.

Disebut-sebut, gadis tersebut hilang sepulang mengikuti bimbingan belajar (bimbel) di kawasan Jalan Pembangunan, Tarogong Kaler dan menjdi korban penculikan.

Kepala Desa Desa Karangsari, Kecamatan Karangpawitan, Eel Nurliana membenarkan ada salah seorang warga desanya yang hilang dan diduga telah menjadi korban penculikan.

Baca Juga: Mulyadi Digadang-gadang Siap Maju di Pilgub Jabar

Diterangkannya, warga yang hilang itu bernama Kamilatul Rahmah (17), warga Kampung Cibolerang, RT 01 RW 03, Desa Karangsari, Kecamatan Karangpawitan, Kabupaten Garut.

Dikatakannya, gadis berusia 17 tahun itu sebelumnya mengikuti kegiatan bimbel di sebuah tempat di kawasan Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong Kidul, tak jauh dari kompleks Pemkab Garut.

Namun hingga Minggu malam, Rahmah masih belum pulang ke rumahnya sehingga membuat resah orangtua dan keluarganya.

Baca Juga: Ketua DPRD Garut Diperiksa Kejari
"Berdasarkan keterangan orangtuanya, saat berangkat bimbel, Rahmah mengenakan celana jeans warna biru, baju warna pink, kerudung hitam pasmina, membawa tas punggung warna hitam, dan helm warna hitam. Ia diperkirakan hilang sejak pukul 13.00 WIB," ujar Eel.

Diungkapkannya, sebelumnya, Rahmah sempat menghubungi orangtuanya. Saat itu dia menyebutkan dibawa seorang bapak-bapak menggunakan mobil warna putih. Saat itu, Rahmah mengaku berada di kawasan hutan akan tetapi ia sendiri tak mengetahui di daerah mana.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x