Bupati Garut Lantik Bambang Hafid Sebagai Kasatpol PP, dan Satria Budi Kapala BPBD

- 19 April 2021, 18:13 WIB
Pengambilan sumpah jabatan pada pelantikan Kasatpol PP dan Kepala BPBD di Lapangan Setda Garut, Senin 19 April 2021
Pengambilan sumpah jabatan pada pelantikan Kasatpol PP dan Kepala BPBD di Lapangan Setda Garut, Senin 19 April 2021 /kabar-priangan.com/ Dindin Herdiana/

KABAR PRIANGAN - Bupati Garut Rudy Gunawan dan Wakil Bupati Helmi Budiman sepakat memilih Bambang Hafid sebagai Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) Garut, dan Satria Budi sebagai Kepala Pelaksanana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Garut.

Kedua pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) di lingkungan Pemerintahan Garut itu dilantik Bupati pada Senin 19 April 2021 bersamaan dengan apel gabungan di Lapang Setda Pemkab Garut.

Bupati menyampaikan bahwa pengangkatan JPTP ini, sebelumnya bersama Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman, telah membicarakannya dengan serius , hingga akhirnya mendapatkan tiga nama yang diberikan kepada Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

Baca Juga: Uji Coba Belajar Tatap Muka di Garut Sukses, Bupati dan Wakil Bupati Puas 

“Saya dan Pak Wakil Bupati telah membicarakan dengan serius mengenai pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP), sesuai dengan ketentuan PP No. 11 Tahun 2017. Untuk dapat diangkat sebagai pejabat tinggi pratama, harus melalui panitia seleksi yang dibentuk oleh Bupati," ujarnya.

"Sesuai dengan ketentuan perundang-undangan kita melaksanakan proses itu, dan kita mendapatkan tiga nama diberikan ke KASN, dan KASN memberikan rekomendasi untuk memilih tiga nama tersebut,” katanya lagi.

Ia berharap kepada dua pejabat yang dilantik, bisa mempertanggungjawabkan jabatan yang diembannya, dan meningkatkan etos kerja terutama prilaku kerja.

Baca Juga: Belajar Tatap Muka di Kabupaten Garut Senin 19 April 2021: Rombel Maksimal 50 Persen , Waktu 3 Jam

Hal tersebut sebagaimana diatur dalam PP 46 2011yang kemudian diubah dalam PP 30 2018 sebagi berikut:

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x