DPRD Jabar Minta Pemkab Garut Segera Usulkan Pembentukan DOB Garut Utara

- 1 Juni 2021, 21:31 WIB
Anggota Komisi IV DPRD Jabar, Memo Hermawan.
Anggota Komisi IV DPRD Jabar, Memo Hermawan. /kabar-priangan.com/ Aep Hendy/

Baca Juga: Tahun ini, Kabupaten Garut Dapat Jatah 570 Kuota CPNS, Terbanyak Tenaga Kesehatan

Selain itu, ia pun mengungkapkan alasan lainnya yakni luas wilayah dan jumlah penduduk Kabupaten Garut yang sudah sangat memadai dilakukan pemekaran daerah atau pembentukan DOB.

Jika di Garut tak segera dilakukan pemekaran wilayah, maka akan sangat sulit bagi Garut untuk melakukan pemerataan pembangunan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya.

"Sejumlah kabupaten di Jabar termasuk Kabupaten Garut sudah sangat layak dilakukan pemekaran daerah. Dengan kondisi seperti sekarang ini, akan sangat sulit melakukan pemerataan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat apalagi di Garut masih banyak daerah pelosok," katanya.

Alasan-alasan itulah menurut politisi PDI Perjuangan ini yang menjadi pertimbangan DPRD Jabar untuk mendukung pemekaran daerah atau pembentukan DOB di Kabupaten Garut. Dukungan diberikan baik untuk pembentukan DOB Garut Selatan maupun DOB Garut Utara.

Baca Juga: Tokoh Garut Sesalkan Tindakan Premanisme di Garut Selatan

Hanya saja Memo menyampaikan, khusus untuk pembentukan DOB Garut Utara, pihaknya meminta agar Pemkab Garut segera mengusulkannya ke Pemerintah Provinsi dan DPRD Jabar agar bisa secepatnya juga diusulkan ke pemerintah pusat. Karena hingga saat ini, untuk DOB Garut Utara, belum ada usulan dari Pemkab Garut.

Memo menyebutkan, Pemprov dan DPRD Jabar saat ini masih menunggu usulan terkait pembentukan DOB di sejumlah kabupaten, di antaranya DOB Kabupaten Indramayu Barat, Tasik Selatan, dan Garut Utara.

Agar segera bisa ditindaklanjuti, kabupaten induk dari tiga DOB yang direncanakan itu diharapkan secepatnya mengusulkannya.

"Tak hanya tingkat kabupaten, di Garut juga sudah sangat layak dilakukan pemekaran untuk tingkat kecamatan dan desa. Ini juga akan besar pengaruhnya terhadap percepatan pembangunan di daerah karena anggaran pusat tentu akan lebih besar ketika jumlah kecamatan dan desa juga lebih banyak," ucap Memo.

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x