Mukercab PKB Kota Banjar, Jajaki Koalisi Trisula: PKB-Golkar-PDIP di Pilkada 2024

- 14 Juni 2021, 09:31 WIB
Ketua DPC PKB Banjar, Gun-Gun Gunawan (kedua dari kiri ke kanan), Ketua DPD Partai Golkar Banjar, Dadang R Kalyubi dan Ketua DPC PDIP Kota Banjar, H Nana Suryana difoto bersama disela-sela Mukercab PKB Kota Banjar di Aula Pusdai Banjar, Sabtu 12 Juni 2021.
Ketua DPC PKB Banjar, Gun-Gun Gunawan (kedua dari kiri ke kanan), Ketua DPD Partai Golkar Banjar, Dadang R Kalyubi dan Ketua DPC PDIP Kota Banjar, H Nana Suryana difoto bersama disela-sela Mukercab PKB Kota Banjar di Aula Pusdai Banjar, Sabtu 12 Juni 2021. /kabar-priangan.com/ D. Iwan/

"Untuk Pileg di Kota Banjar, ditargetkan berhasil memaksimalkan raihan enam kursi di legislatif Kota Banjar. Atau bertambah tiga kursi lagi dari jumlah tiga anggota DPRD Kota Banjar F-PKB sekarang ini ," ujar Gun Gun Gunawan seraya mengatakan, untuk itu diperlukan perolehan 14 ribu suara Pileg Kota Banjar dengan mengerahkan tim inti sampai tingkat RT di Kota Banjar.

Baca Juga: Rumah yang Digerebek BNN di Tasikmalaya Produksi Jutaan Butir Obat Terlarang

Adapun strategi meraih kemenangan jelang Pemilu mendatang itu, di antaranya melalui revitalisasi struktur ranting dan anak ranting.

Kemudian, menjalankan program ideologisasi dan taktis strategis partai melalui Sekolah PUMR (Peduli Umat Melalui Rakyat).

Selanjutnya, melakukan suluk tirakatan politik dengan menjalankan program FOODBANK.

Yaitu, membeli produk masyarakat dan dibagikan langsung kepada masyarakat. Baik, sembako maupun jajanan lainnya.

Baca Juga: Spesialis Penipuan Mobil Rental Ditangkap Satreskrim Polres Banjar

"Ini semua demi membangkitkan perekonomian masyarakat di tengah pandemi Covid-19," ujarnya.

Selain langkah strategis itu, Mukercab juga memutuskan untuk selalu menjalankan program Mujahadah, melalui rutinan istighotsah di DPC, DPAC dan Ranting serta Anak Ranting di Kota Banjar.

"Saat Mukercab PKB, hadir Wakil Wali Kota Banjar mewakili Kepala Daerah sekaligus Ketua DPC PDIP Kota Banjar. Bersamaan itu, hadir Ketua DPRD sekaligus Ketua DPD Golkar Kota Banjar," ujar Gun Gun.

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x