Geger, Warga Garut Temukan Mayat Tanpa Identitas di Pinggir Sungai Cimanuk

- 7 Juli 2021, 19:57 WIB
Tim BPBD, Polsek Tarogong Kidul, dan Masyarakat Kp. Pinggirsari RW 03, Kelurahan Sukakarya, Kecamatan Tarogong Kidul, Garut, sedang mengevakuasi mayat di Sungai Cimanuk, Rabu 7 Juli 2021.
Tim BPBD, Polsek Tarogong Kidul, dan Masyarakat Kp. Pinggirsari RW 03, Kelurahan Sukakarya, Kecamatan Tarogong Kidul, Garut, sedang mengevakuasi mayat di Sungai Cimanuk, Rabu 7 Juli 2021. /kabar-priangan.com/ Dindin Herdiana/

 

KABAR PRIANGAN - Warga Kampung Pinggirsari RW 03, Kelurahan Sukakarya, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut dihebohkan dengan ditemukannya sesosok mayat berjenis kelamin laki-laki dipinggir Sungai Cimanuk, Rabu 7 Juli 2021.

Kemudian salah seorang warga berinisiatif untuk meminta pertolongan kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

Tak lama berselang Tim BPBD beserta anggota Kepolisian Sektor (Polsek) Tarogong Kidul Kepolisian Resor (Polres) Garut datang ke Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Baca Juga: Pelanggar PPKM Darurat di Garut Disanksi, Amey: Bagus tapi Urusan Perut Juga Harus Dipertimbangkan

Setelah diidentifikasi oleh pihak kepolisian mayat tanpa identitas tersebut langsung di evakuasi loleh petugas BPBD, dibawa ke RSUD dr. Slamet Garut.

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Garut, Hilman mengatakan penemuan mayat tanpa indentitas tersebut berawal dari laporan warga.

Setelah mendapat laporan, pihaknya beserta anggota kepolisian lansung meluncur ke TKP.

Baca Juga: Polres Garut Amankan Pembuat dan Penyebar Video Berbau Rasis Terkait PPKM Darurat

"Warga tersebut mengaku bernama Indra Rahmat menghubungi kami via telepon. Beliau meminta kantong mayat untuk jenazah yang ditemukan oleh warganya. Kemudian kami beserta anggota menuju lokasi dengan menggunakan kendaraan operasional R4 dengan membawa APD dan kantong mayat," ujar Hilman.

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x