79 Persen Vaksinasi Covid-19 Tenaga Kependidikan Kota Banjar Jadi Percontohan di Jabar

- 4 Agustus 2021, 09:32 WIB
Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Kota Banjar, H. Agus Nugraha.
Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Kota Banjar, H. Agus Nugraha. /kabar-priangan.com/ D. Iwan/

KABAR PRIANGAN - Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Daerah Provinsi Jabar umumkan tingkat kasus aktif Covid-19 di wilayah Jabar yang turun 1,1 persen, Selasa 2 Agustus 2021.

Update kasus Covid-19 yang diumumkan Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Daerah Provinsi Jabar ini, disampaikan secara virtual dan diikuti Wali Kota bersama Forkopimda Kota Banjar di Ruang Kerja Wali Kota Banjar, Selasa, 3 Agustus 2021.

Pada kesempatan terungkap atas inovasi percepatan vaksinasi di Kota Banjar, seiring dengan keberhasilan diselenggarakanya vaksinasi di SLB Negeri Kota Banjar untuk pendidik serta tenaga kependidikan yang mencapai 79 persen. Hal ini menjadi percontohan bagi kab/kota di Provinsi Jabar.

Kasus aktif Covid-19 di Kota Banjar, ada diperingkat ke-14 atau 13,61 persen dari kabupaten/ kota se Jawa Barat.

Baca Juga: Dampak Pandemi Covid-19, PAD Kota Banjar Anjlok, Hingga Juli 2021 Baru Tercapai 32.78 Persen

Berdasarkan Peta Zona Resiko kabupaten/ kota di Jabar, saat ini Kota Banjar ada diposisi zona Resiko Sedang.

Sementara, tiga Kabupaten/Kota dengan tingkat kasus aktif tertinggi di antaranya Kota Bandung 34,18 persen, Kota Depok 34.42 persen, dan Kabupaten Sukabumi 27,57 persen.

Adapun tingkat kesembuhan Jabar sampai sekarang ini, naik 0,71 persen dari minggu sebelumnya.

Di antara 3 kabupaten/kota tingkat kesembuhan terendah meliputi, Kota Bandung 65,09 persen, Kota Depok 66,21 persen, dan Kabupaten Sukabumi 71,66 persen. Sementara, Kota Banjar diperingkat ke-14 pada level 84.13 persen.

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x