Besok, HM Yusuf Dilantik Menjadi Wali Kota Tasikmalaya Definitif Sisa Masa Jabatan 2017-2022

- 9 September 2021, 13:47 WIB
Plt Walikota Tasikmalaya HM Yusuf. Besok, Jumat 10 September 2021, Muhammad Yusuf akan dilantik menjadi Wali Kota Tasikmalaya definitif sisa masa jabatan 2017-2022.*
Plt Walikota Tasikmalaya HM Yusuf. Besok, Jumat 10 September 2021, Muhammad Yusuf akan dilantik menjadi Wali Kota Tasikmalaya definitif sisa masa jabatan 2017-2022.* /kabar-priangan.com/Asep MS/

KABAR PRIANGAN – Pelaksana Tugas Wali Kota Tasikmalaya, HM Yusuf dijadwalkan akan dilantik menjadi Wali Kota Tasikmalaya definitif sisa masa jabatan 2017-2022, Jumat, 10 September 2021 besok.

Kepastian itu diungkapkan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tasikmalaya, Ivan Dicksan, Kamis, 9 September 2021.

Pelantian sebagai wali kota Tasikmalaya definitif ini menyusul telah ditandatanganinya Surat Keputusan Pengangkatan Plt. Wali Kota Tasikmalaya HM Yusuf menjadi Walikota definitif oleh Mendagri.

Baca Juga: Vonis Budi Budiman Inkrah, Pemkot Segera Ajukan Pelantikan Walikota Definitif

"Kami mohon doanya, jika tidak ada halangan, untuk pelaksanaan pelantikan Wali Kota akan dilaksanakan besok," ujar Sekda di sela acara penanda tanganan naskah perjanjian hibah daerah pada Program Gema Madani Kota Tasikmlaya, di Aula Bale Kota Tasikmalaya.

Ia berharap, dengan dilantiknya HM Yusuf menjadi Wali Kota Definitif akan lebih memudahkan laju pembangunan dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Rencana pelantikan dilaksanakan di Gedung sate Bandung secara virtual. “Yang bisa masuk hanya pengantinnya saja,” kata Sekda Ivan.

Baca Juga: Limpa Terpaksa Diangkat, Ari Lasso Mengidap Kanker Langka

Selain pelantikan Wali Kota Tasikmalaya, dalam acara tersebut akan dilakukan juga pelantikan Ketua PKK dan Ketua Dekranasda.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah