Kopi Sumedang Semakin Mendunia, Penikmat Kopi: Wanginya Menciptakan Inspirasi

- 11 Desember 2021, 10:36 WIB
Sejumlah petani kopi di Sumedang sedang memilah biiji kopi untuk diprose selanjutnya. Komoditas kopi kini menjadi ikon bagi Kabupaten Sumedang
Sejumlah petani kopi di Sumedang sedang memilah biiji kopi untuk diprose selanjutnya. Komoditas kopi kini menjadi ikon bagi Kabupaten Sumedang /kabar-priangan.com/Nanang Sutisna/

KABAR PRIANGAN - Komoditas kopi kini sudah menjadi ikon Sumedang selain panganan tahu dan ubi Cilembu. Tingkat penikmat kopi asli di Sumedang meningkat signifikan

Kopi Sumedang, kini sudah diproduksi masal oleh petani kopi dan para pelaku usaha di berbagai tempat di wilayah Sumedang.

Sebagaimana disampaikan Pemerintah Kabupaten Sumedang, sebagai daerah yang sebagian besar lahannya berupa kawasan perbukitan dan pegunungan, Kabupaten Sumedang tentunya sangat cocok bila dijadikan sentra tanaman kopi.

Baca Juga: Promosikan UMKM Pemerintah Kabupaten Sumedang Gelar Festival Kopi dan Tahu Sumedang di Jakarta

Terlebih, kopi yang dihasilkan dari tanah Sumedang ini, kini telah cukup dikenal oleh masyarakat luas, termasuk oleh kalangan pencinta kopi dari mancanegara.

Bupati  Sumedang Dony Ahmad Munir pada satu kesempatan mengungkapkan, selama ini Kabupaten Sumedang ternyata merupakan salah satu daerah pengekspor kopi.

"Menurut informasi dari para eksportir, dari 100 persen kopi yang diekspor ke luar negeri itu, ternyata 10 persen diantaranya merupakan kopi dari Sumedang,” ujar Dony dengan bangga.

Baca Juga: Kopi dan Tahu Sumedang Akan Hadir di Pusat Kuliner Bergengsi Jakarta, Thamrin 10 Food and Creative Park

Berdasarkan data yang dimiliki Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Sumedang, petani kopi asal Sumedang, sudah mampu menghasilkan kopi hingga 800 ton per tahun.

Bahkan, dari 800 ton hasil pertanian kopi di Kabupaten Sumedang ini, 750 ton diantaranya dijual ke luar daerah, termasuk diekspor ke luar negeri.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x