Soal Foto Mesra, Oknum Kades di Sumedang: Saya Minta Maaf, Saya Khilaf

- 10 Mei 2022, 18:09 WIB
Oknum Kades di Wado Sumedang yang melakukan foto mesra meminta maaf.
Oknum Kades di Wado Sumedang yang melakukan foto mesra meminta maaf. /kabar-priangan.com/DOK tangkap layar/

KABAR PRIANGAN - Oknum Kades wilayah Wado Sumedang, yang mengunggah slide foto-foto mesra pada akun TikTok miliknya, akhirnya mengakui kebenaran foto mesra tersebut.

Melalui Camat Wado,H.Sutisna saat dikonfirmasi menyatakan, baru menerima kabar terkait adanya pose mesra di akun TikTok oknum Kades sekitar pukul 11.00, kiriman dari warga.

Pihaknya kemudian melakukan klarifikasi terhadap kedua oknum Kades tersebut.

Baca Juga: Foto Mesra Dua Oknum Kades Dilakukan di Destinasi Wisata Waduk Jatigede Sumedang

"Kami langsung melakukan klarifikasi kepada dua Kades yang berfoto mesra tersebut," ujar H Sutisna di kantornya,Selasa, 10 Mei 2022.

Setelah melakukan klarifikasi, kata camat, kedua oknum Kades tersebut memang mengakui foto-foto yang diunggah dalam bentuk video di akun TikTok itu adalah benar adanya.

"Benar mereka mengakui foto itu adalah kedua oknum Kades tersebut. Mereka menyesal dan meminta maaf," ucapnya.

Baca Juga: Soal Foto Mesra Oknum Kades di TikTok, Begini Sikap DPMD Sumedang

Baca Juga: Tersebar Foto Mesra yang Diduga Dilakukan Dua Oknum Kades di Wado Sumedang

Berdasarkan pengakuan, foto tersebut diunggah di akun TikTok milik Kades pria. Katanya, sambung camat, oknum Kades tersebut tidak sengaja dan hanya spontanitas mengunggah foto-foto itu. 

"Iya itu katanya, foto-foto itu juga diambil di tempat umum dan ramai. Jadi tidak ada maksud apa-apa. Gaya (foto) prewedding begitu lah," ujar camat menirukan alibi oknum Kades.

Baca Juga: Ini Dia Penyebab Banjir Bandang di Desa Citengah, Sumedang yang Menewaskan Bocah 13 Tahun Asal Indramayu

Sutisna menambahkan, dirinya menyayangkan tersebarnya foto mesra yang dilakukan dua oknum Kades tersebut. Karena mencoreng kredibilitas pemerintahan desa.

"Saya sudah memberikan pengarahan kepada mereka, mudah-mudahan hal ini bisa jadi cermin bagi katanya.

Sebelumnya, warga di Kecamatan Wado Sumedang dihebohkan dengan beredarnya pose mesra yang diduga foto dua orang Kades di wilayah Wado.

Baca Juga: Bupati Sumedang Ungkap Penyebab Banjir Bandang di Citengah

Pose mesra dalam rangkaian slide video tersebut diunggah pada akun TikTok yang diduga milik salah satu Kades pelaku pose mesra tersebut.

Pose mesra dalam bentuk slide video akun TikTok tersebut kini telah beredar luas.

Dalam akun TikTok itu, sejumlah foto mesra, antara oknum Kades perempuan dan oknum Kades pria terlihat seperti sepasang kekasih.

Baca Juga: Kawasan Waduk Jatigede Sumedang Jadi Magnet Wisata Libur Lebaran, Masjid Al Kamil Paling Favorit

Baca Juga: 6 Pejabat Eselon II Pemkab Sumedang Dibaiat, Bupati: Hindari Perbuatan Korupsi

Diantaranya, ada foto dengan adegan pelukan dan ciuman yang tak lazim dilakukan oleh bukan suami istri.

Pose mesra itu juga terlihat dilakukan di beberapa tempat, seperti di dalam mobil, tempat wisata dan lainnya.

Beredarnya pose mesra yang dilakukan dua oknum kades tersebut menjadi perbincangan di masyarakat seputar wilayah Wado dan masyarakat di dua desa asal oknum Kades tersebut.***

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x