Perkembangan Pencarian Eril di Hari Ke-4, Foto dan Video dari Tim Penyelam Sungai Aare Sudah Diterima

- 29 Mei 2022, 22:56 WIB
Pencarian Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril di hari ke-4, Minggu 29 Mei 2022.
Pencarian Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril di hari ke-4, Minggu 29 Mei 2022. /Instagram.com/@emmerilkahn/

KABAR PRIANGAN-Pencarian Emmeril Kahn Mumtadz (23 tahun) pada pencarian di hari ke-4 Minggu 29 Mei 2022 diungkapkan oleh perwakilan keluarga, Elpi  Nazmuzzaman.

Elpi mengungkapkan bahwa orang tua Eril, sapaan Emmeril yaitu Ridwan Kamil dan Atalia Praratya saat ini terlihat tabah.

Pencarian di hari ini menurut Elpi memanfaatkan perahu yang hilir mudik di sungai Aare untuk melihat sesuatu dibawah permukaan sungai hingga kedalaman 3 meter.

Baca Juga: Jadwal Sholat dan Imsak di Kota Bandung dan Sekitarnya, Senin 30 Mei 2022

Di 1 perahu terdapat 3 personil, dimana 2 personil melakukan pencarian secara visual yang menggunakan alat untuk meneropong benda di bawah permukaan air.

Selain itu juga pencarian Eril menggunakan drone yang terbang relatif rendah untuk mendeteksi benda-benda atau massa di bawah permukaan air.

Beberapa video dan foto sudah diterima dari para penyelam di sungai Aare terutama di daerah yang dekat pintu air.

Baca Juga: Jadwal Sholat dan Imsak Wilayah Priangan Timur, Senin 30 Mei 2022 

“Sejauh ini upaya yang telah dilakukan kami pandang telah professional, terukur. Namun Qodarullah, kami belum menemukan informasi yang kami harapkan,” ungkap Elpi.

“Tapi apapun itu kami ikhlaskan. Karena apapun yang Alloh tetapkan, Alloh memiliki rencana,” pungkasnya.

Diketahui putra sulung Ridwan Kamil yang sedang berenang di sungai Aare, Bern Swiss hilang pada Kamis pagi, 26 Mei 2022 pukul 09.40 waktu setempat.

Baca Juga: Pengurus Fatayat NU Kabupaten Tasikmalaya Dilantik. Lilik: Perempuan Fatayat Harus Literat

Pencarian terus dilakukan semenjak Polisi Bern menerima laporan dari warga.

Berbagai upaya pencarian terus dilakukan oleh Tim SAR yang terdiri dari Polisi, Polisi medis dan damkar.

Orang tua Eril, Ridwan Kamil dan Atalia Praratya di pencarian hari ke-3 pada Sabtu 28 Mei 2022 ikut serta langsung melihat pencarian putra mereka.

Baca Juga: Usai Menolong Anak Tenggelam, Arif Malah Terbawa Arus dan Tenggelam di Objek Wisata Tonjong Golok Ciamis

Pemprov Jawa Barat pada Jumat, 27 Mei 2022 menggelar doa bersama agar Eril bisa ditemukan dalam keadaan sehat.***

Editor: Helma Apriyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x