Puskesmas Sukalaksana Gelar Posbindu PTM. Ajak Warga Senam Bersama dan Skrining Penyakit Tidak Menular

- 19 Juni 2022, 07:02 WIB
Tim Posbindu PTM Puskesmas Sukalaksana Kota Tasikmalaya sedang memberikan pemahaman tentang pentingnya pola hidup sehat kepada masyarakat dalam kegiatan rutin posbindu PTM di perumahan Sukarindik, Sabtui 18 Juni 2022.*
Tim Posbindu PTM Puskesmas Sukalaksana Kota Tasikmalaya sedang memberikan pemahaman tentang pentingnya pola hidup sehat kepada masyarakat dalam kegiatan rutin posbindu PTM di perumahan Sukarindik, Sabtui 18 Juni 2022.* /Dok Puskesmas Sukalaksana/

KABAR PRIANGAN - Puskesmas Sukalaksana kembali melaksanakan kegiatan rutin Pos Binaan Terpadu Penyakit Tidak Menular (Posbindu PTM) di Komplek Perumahan Sukarindik, Kelurahan Sukarindik Kota Tasikmalaya, Sabtu, 18 Juni 2022.

Pelaksanaan Posbindu PTM ini melibatkan tim Puskesmas Sukalaksana terdiri dari dokter, perawat , tenaga laboratorium dan tim PUSPA (Puskesmas Terpadu dan Juara).

Dalam kegiatan itu, Tim Posbindu PTM Puskesmas Sukalaksana melakukan sosialisasi dan deteksi dini tentang Penyakit Tidak Menular.

Baca Juga: LIVE PSM Makassar vs Persik Kediri dan Persikabo vs Arema FC. Ini Jadwal Acara Indosiar Minggu 19 Juni 2022

Dalam Posbindu PTM ini, dilakukan beberapa kegiatan, seperti melakukan deteksi dini resiko penyakit tidak menular dan monitoring.

Selain itu, tim juga melakukan konseling terhadap masyarakat serta memberikan rujukan ke fasilitas kesehatan bila ada warga yang terdeteksi menderita PTM.

Kegiatan lainnya, yaitu melakukan aktivitas bersama, yaitu senam, jalan sehat, serta bersepeda.

Baca Juga: Desa Cibodas dan Desa Pamalayan Lolos ke Semi Final Liga Desa Garut 2022

“Sebagai lokus program PUSPA (Puskesmas Terpadu dan Juara), kami melaksanakan kegiatan rutin Posbindu PTM di wilayah kerja kami. Salah satunya di Perum Sukarindik ini,” kata Kepala Puskesmas Sukalaksana, dr. Budi Nugraha.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x