Pemkab Sumedang Fokus Turunkan Angka Stunting, Ini Konsepnya

- 5 Juli 2022, 20:35 WIB
Kabupaten Sumedang sangat fokus dalam penurunan angka stunting dengan konsep kolaboratif, inovatif dan progresif.
Kabupaten Sumedang sangat fokus dalam penurunan angka stunting dengan konsep kolaboratif, inovatif dan progresif. /kabar-priangan.com/DOK Humaa/

KABAR PRIANGAN - Sejak ditetapkan sebagai salah satu dari 100 kabupaten/kota prioritas penurunan stunting oleh pemerintah pusat, Kabupaten Sumedang sangat fokus dalam penurunan angka stunting dengan konsep kolaboratif, inovatif dan progresif. 

Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati Sumedang H Erwan Setiawan selaku Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kabupaten Sumedang pada acara Penilaian Pelaksanaan 8 Aksi Konvergensi Penurunan Stunting oleh Tim Penilai Kinerja Stunting Jawa Barat secara virtual dari Ruang Kerja Wabup dan Ruang Kepala Bappppeda, Selasa, 5 Juli 2022.

"Tahun 2021 merupakan tahun ketiga pelaksanaan 8 Aksi Konvergensi Stunting di Kabupaten Sumedang dan telah membuahkan hasil yang optimal. Hal ini terlihat dari prevalensi stunting Sumedang yang menurun signifikan," ucap Wabup Erwan. 

Baca Juga: Angka DBD di Wilayah Tanjungsari Sumedang Terkendali

Wabup menuturkan, berdasarkan hasil studi status Gizi Indonesia, prevelansi stunting Sumedang menurun signifikan dari 32,2 persen pada tahun 2018 menjadi 22 persen pada tahun 2021. 

"Bahkan berdasarkan Bulan Penimbangan Balita Tahun 2021, prevalensi stunting Sumedang hanya sebesar 10,99 persen" tuturnya 

Dikatakan, keberhasilan penurunan stunting di Kabupaten Sumedang selama Tahun 2021 telah mendapatkan apresiasi baik dari pemerintah, asosiasi, profesi maupun pihak swasta. 

Baca Juga: Penyelamatan Benda Purbakala, Disparbudpora Sumedang Usulkan Rumah Fosil di Kawasan Konservasi

Apresiasi tersebut antara lain Terbaik I Kategori Kabupaten dengan Kinerja Terbaik dalam Pelaksanaan Aksi Konvergensi Penurunan Stunting Tingkat Jawa Barat Tahun 2021 dan Kabupaten Paling Replikatif Tingkat Jawa Barat Tahun 2021.

Juara II Lomba Inovasi Cegah Stunting Tahun 2021 Kategori Pemanfaatan Teknologi Informasi yang diselenggarakan BKKBN, HIIPG dan Adinkes serta Public Service of The Year Jawa Barat 2021 dari Markplus Inc.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x