Pernyataan Wagub Jabar, H. Uu Ruzhanul Ulum Soal Poligami Jadi Cemoohan Netizen. Tos Ngopi Teu Acan Pak?  

- 2 September 2022, 21:26 WIB
Pernyataan Wagub Jabar, Uu Ruzhanul Ulum tentang poligami sebagai salah satu upaya menekan kasus HIV AIDS mendapat cemoohan netizen. Gubernur Jabar, Ridwan Kamil pun menentang ide itu.*
Pernyataan Wagub Jabar, Uu Ruzhanul Ulum tentang poligami sebagai salah satu upaya menekan kasus HIV AIDS mendapat cemoohan netizen. Gubernur Jabar, Ridwan Kamil pun menentang ide itu.* /instagram.com/@kabarkotabandung/

 

KABAR PRIANGAN – Polemik pernyataan Wagub Jabar, H. Uu Ruzhanul Ulum yang menyarankan suami poligami untuk menghindari HIV AIDS terus bergulir.

Tak hanya mengundang reaksi dari tokoh masyarakat, pernyataan poligami yang diungkapkan Wagub Jabar, Uu Ruzhanul Ulum ini, kini menjadi perbincangan netizen.

Netizen mencemooh ide Wagub Jabar, Uu Ruzhanul Ulum yang menyebutkan bahwa salah satu solusi untuk menekan kasus HIV AIDS adalah nikah dan poligami.

Baca Juga: Tekan Peningkatan HIV/ AIDS, Panglima Santri Jabar Sarankan Nikah dan Poligami. Begini Syaratnya

Sebagaimana diketahui, penyebaran virus HIV AIDS sudah merebak di Kota Bandung dan banyak warga yang terinfeksi.

Bahkan yang memprihatinkan, dari 5.943 kasus HIV AIDS yang terjadi di Kota Bandung, banyak diantaranya ibu rumah tangga dan mahasiswa.

Menurut laporan dari Ketua Sekretariat Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kota Bandung, Sis Silvia Dewi pada Agustus lalu, terdapat 5.943 kasus HIV AIDS di Bandung selama periode 1991-2021.

Baca Juga: Ari Irham, Aktor Ganteng Pemeran Mencuri Raden Saleh Jadi Idola Remaja, Berikut Film Lainnya

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x