Detik-detik Terbakarnya Gudang Beras dan Telur di Pasar Cikurubuk Kota Tasikmalaya. Ternyata Ini Penyebabnya

- 15 September 2022, 22:33 WIB
korsleting listrik pada mesin pompa air menjadi penyebab terjadinya kebakaran di gudang beras dan telur di Pasar Cikurubuk. Akibatnya, pemilik gudang mengalami kerugian Rp100 juta.*
korsleting listrik pada mesin pompa air menjadi penyebab terjadinya kebakaran di gudang beras dan telur di Pasar Cikurubuk. Akibatnya, pemilik gudang mengalami kerugian Rp100 juta.* /Dok Polres Tasikmalaya Kota/

KABAR PRIANGAN - Gudang penyimpanan beras dan telur di Ruko Permata Pasar Cikurubuk Kelurahan Linggajaya Kecamatan Mangkubumi Kota Tasikmalaya ludes terbakar, Kamis 15 September 2022 sekira pukul 18.30.

Gudang tersebut diketahui milik Fauzan  (35) warga Perum Permata Cikurubuk Blok G No 1 Kel Linggajaya Kec Mangkubumi Kota Tasikmalaya.

Luki (34) saksi mata yang mengetahui awal kejadian terjadi kebakaran mengatakan, dirinya mendengar suara letusan kecil dari dalam gudang telor.

Baca Juga: Gudang Beras dan Telur di Blok C Pasar Induk Cikurubuk Kota Tasikmalaya Kebakaran

Tak lama kemudian, dirinya melihat ada api yang membara dari ventilasi depan gudang beras dan telur tersebut.

"Ya saya lihat ada api didalam gudang dan saya langsung melaporkan kepada pak Jono yang saat itu berada tidak jauh dari lokasi," katanya.

Kemudian kata dia, dirinya bersama Jono  mencoba membuka rolling dor. Ketika terbuka, dari dalam gudang terlihat api yang membakar telur dan tempat penyimpanan telur.

Baca Juga: Warga Tasikmalaya Kecewa terhadap Dirut Pertamina Nicke Widyawati, Truk Tangki Pertamina 'Dikuasai'  

Sedangkan untuk beras yang juga berada didalam gudang tersebut tidak ikut terbakar dan berhasil di selamatkan warga.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x