Warga Kota Tasikmalaya Bisa Ikuti Maggot Award, Selama Tiga Bulan Diakumulasikan untuk Ditukar Hadiah

- 12 Januari 2023, 22:43 WIB
Wali Kota Tasikmalaya Cheka  Virgowansyah menghadiri acara Panen Perdana Maggot di Bank Sampah Tunas Mulia, Kelurahan Ciherang, Kecamatan Cibeureum, Kota Tasikmalaya, Kamis 12 Januari 2023.*
Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah menghadiri acara Panen Perdana Maggot di Bank Sampah Tunas Mulia, Kelurahan Ciherang, Kecamatan Cibeureum, Kota Tasikmalaya, Kamis 12 Januari 2023.* /kabar-priangan.com/Istimewa/

KABAR PRIANGAN - Pj Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah menghadiri acara panen perdana maggot di Bank Sampah Tunas Mulia, Kelurahan Ciherang, Kecamatan Cibeureum, Kota Tasikmalaya, Kamis 12 Januari 2023.

Kegiatan tersebut juga dihadiri pula Ketua DPRD Kota Tasikmalaya, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Tasikmalaya, unsur Forkopimda Kota Tasikmalaya, perwakilan Bank BJB Kota Tasikmalaya, serta tamu undangan lainnya.

Cheka mengatakan, budidaya maggot merupakan salah satu upaya pemerintah dalam penanganan sampah di Kota Tasikmalaya.

Baca Juga: Miris, Proyek Rp13 Miliar Poliklinik RSUD dr Soekardjo Tasikmalaya Mangkrak, Hanya Terbangun Rangka Beton

Melalui budi daya maggot yang dikelola masyarakat, Pemerintah Kota Tasikmalaya bekerja sama dalam hal pembuatan sampah organik menjadi makanan maggot. "Upaya tersebut setidaknya bisa mengurangi debit sampah yang dibuang ke TPA Ciangir minimal 10 ton per hari," katanya.

Di Kota Tasikmalaya, lanjutnya, sampah yang masuk ke TPA Ciangir sebanyak 220 Ton per hari dan 70 persennya adalah sampah organik. Angka itu akan terus bertambah sehingga mengakibatkan TPA Ciangir sulit untuk menampung sampah tersebut.

Untuk itu, kata Cheka, perlu dilakukan upaya serius untuk menanggulangi sampah di Kota Tasikmalaya yang salah satunya adalah budidaya maggot. "Budidaya maggot ini salah satu upaya yang dapat dilakukan dalam mengurangi produksi sampah organik sekaligus memberikan dampak ekonomi bagi masyarakat," ujarnya.

Baca Juga: Pemprov Jabar Larang Penjualan Cikbul, Wagub Uu: Jangan Sampai Kejadian Anak Keracunan Jajanan Terulang Lagi

Cheke menuturkan, beberapa waktu lalu Bank Sampah Tunas Mulia yang berada di Kelurahan Ciherang mulai melakukan budidaya maggot sebagai upaya alternatif dalam mengurangi sampah organik. "Dan Alhamdulillah pada hari ini dilaksanakan panen maggot perdana," ucapnya.

Sampai saat ini data yang diperoleh dari Biomag untuk jumlah sampah organik yang telah diurai di 50 titik sebaran maggot Area Ciherang sudah mengurai sampah sebanyak 1.436 Kg sampah.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x