PMI asal Garut yang Alami Masalah, Kini dalam Perlindungan Polisi Arab Saudi

- 16 Juni 2023, 08:30 WIB
Keluarga Ela, PMI asal Garut yang bekerja di Saudi Arabia dan mengalami masalah dengan majikannya, berkonsultasi dengan anggota Komisi V DPRD Jabar, Enjang Tedi yang sejak awal konsisten membantu mencari keberadaan Ela melalui jaringannya di BP2MI, KBRI, dan Kemenlu.
Keluarga Ela, PMI asal Garut yang bekerja di Saudi Arabia dan mengalami masalah dengan majikannya, berkonsultasi dengan anggota Komisi V DPRD Jabar, Enjang Tedi yang sejak awal konsisten membantu mencari keberadaan Ela melalui jaringannya di BP2MI, KBRI, dan Kemenlu. /kabar-priangan.com/Aep Hendy/

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, seorang PMI asal Garut, Ela Lestari (39), dikabarkan hilang kontak dengan pihak keluarga dan kerabatnya sejak empat bulan terakhir. Sebelumnya, Ela sempat memberitahu anak dan kerabatnya jika dirinya tidak betah bekerja di majikannya yang berada di wilayah Riyadh, Arab Saudi karena diperlakukan tidak sebagaimana mestinya.

Baca Juga: Tabuh Genderang Perang, Polres Garut Amankan 81 Preman

Warga Kampung Cikondang, Desa Tanjungkamunding, Kecamatan Tarogong Kaler ini sempat menyatakan keinginannya untuk pulang ke kampung halamannya. Namun kemudian setelah itu, Ela tidak pernah lagi menghubungi keluarga maupun kerabatnya. 

Begitu pun saat keluarga dan kerabatnya mencoba menghubunginya, nomor telepon Ela tidak pernah bisa dihubungi. Hal ini tentu saja menimbulkan kekhawatiran mereka hingga akhirnya kasus ini mendapat perhatian anggota Komisi V DPRD Jabar, Enjang Tedi. 

Enjang pun kemudian meminta bantuan pihak Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), KBRI, dan Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) untuk membantu menelusuri keberadaan Ela di wilayah Riyadh, Arab Saudi.***

 

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah