Mengenal Dua Desa di Kabupaten Ciamis Penghasil Buah-buahan untuk Ekspor, Rasa Manis dan Legit

- 26 Februari 2024, 17:37 WIB
Edi salah seorang bandar buah nangka cempedak warga Desa Sukamulya Kecamatan Baregbeg Ciamis.
Edi salah seorang bandar buah nangka cempedak warga Desa Sukamulya Kecamatan Baregbeg Ciamis. /kabar-priangan.com/Endang SB/

KABAR PRIANGAN - Desa Karangampel dan Desa Sukamulya di Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, merupakan dua desa sebagai penghasil buah-buahan terbesar di Kabupaten Ciamis. Buah-buahan tersebut berhasil diekspor ke luar negri. 

Jenis buah-buahan dari dua desa tersebut, di antaranya buah manggis dengan kualitas baik, buah dukuh dan buah nangka cempedak (nangka omas). 

Buah manggis yang dihasilkan dari dua desa itu mencapai rata-rata 5 - 7 ton per harinya dan diekspor ke luar negeri melalui perusahaan di Puspahiang Tasikmalaya.

Baca Juga: Penipuan dengan Modus Ngaku Petugas Tera Timbangan Marak di Ciamis

Kepala Desa Karangampel Asep Yudi Ruhyana mengatakan sudah sejak lama wilayahnya dikenal menjadi penghasil manggis dan dukuh bersama Desa Sukamulya yang masih satu wilayah. 

Pohon manggis, milik masyarakat itu sudah ada sejak lama dan merupakan warisan turun temurun dari orang tua.

Hampir setiap rumah di wilayahnya, memiliki lebih dari satu pohon manggis dan dukuh. Di Desa Karangampel terdapat 1.300 kepala keluarga. Artinya terdapat ribuan pohon yang tersebar milik masyarakat.

Baca Juga: Rumah Jumsiah di Ciamis Tersambar Petir, Barang Elektronik Rusak, Kaca Hancur

"Jadi di sini hampir setiap rumah masyarakat punya pohon manggis, 95 persen. Bahkan ada yang punya kebun dengan jumlah pohon yang banyak. Sudah turun temurun tapi ada juga yang ditanam baru," ujar Asep Yudi, Senin, 26 Februari 2024.

Asep menyebut manggis merupakan salah satu komoditi penopang ekonomi masyarakat Karangampel.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x