378 PPPK Formasi 2023 Kabupaten Ciamis Dilantik Bupati Herdiat

- 29 Februari 2024, 15:20 WIB
Pegawai PPPK Kabupaten Ciamis dilantik dan dikukuhkan oleh Bupati Ciamis Herdiat Sunarya, Kamis, 29 Februari 2024.
Pegawai PPPK Kabupaten Ciamis dilantik dan dikukuhkan oleh Bupati Ciamis Herdiat Sunarya, Kamis, 29 Februari 2024. /kabar-priangan.com/Agus Berry/

Menurutnya, langkah ini juga sejalan dengan komitmen Pemerintah Kabupaten Ciamis untuk terus meningkatkan kualitas layanan publik. 

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Alam di Ciamis yang Lagi Hits 2024, Selalu Jadi Destinasi Favorit saat Liburan

Pemkab Ciamis Serius

Dengan melibatkan para PPPK, diharapkan pelayanan kepada masyarakat dapat lebih efektif, efisien, dan responsif terhadap kebutuhan yang ada. 

"Pelantikan 378 PPPK ini menjadi bukti nyata bahwa Pemerintah Kabupaten Ciamis serius dalam upayanya untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat," paparnya. 

Kepala BKPSDM Ciamis, Ai Rusli Suargi melaporkan jika total jumlah PPPK di Kabupaten Ciamis mencapai 3509 orang. 

Baca Juga: Warga Rancah Ciamis Hilang Diduga Terpeleset dan Hanyut di Sungai, Keluarga Menanti Cemas

Namun, dalam upaya memperkuat aparatur pemerintahan, saat ini dilakukan pelantikan sebanyak 378 pegawai untuk formasi 2023. 

"Pada tahun 2023, Pemerintah Kabupaten Ciamis mengusulkan 477 formasi, dan dari jumlah tersebut, 378 orang berhasil lulus dan dilantik sebagai PPPK," imbuhnya. 

Meski demikian, dalam memenuhi kebutuhan aparatur sipil negara (ASN) di Kabupaten Ciamis sendiri, untuk rencana pengadaan di tahun 2024 diperkirakan 400 formasi telah diusulkan untuk pengadaan CPNS sebanyak 250 formasi dan PPPK 150 formasi kepada Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB). 

Baca Juga: BPBD Ciamis Catat 4 Kecamatan Terdampak Bencana Puting Beliung, 14 Rumah Sedang Ditangani

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah