Ini Besaran Zakat Fitrah Ciamis Ramadan 2024, Jika Dikonversi ke Uang Naik Rp10.000 Dibandingkan Tahun Lalu

- 17 Maret 2024, 17:53 WIB
Surat Keputusan Baznas Ciamis tentang Standar Harga dan Pengelolaan Zakat Fitrah Ramadan 1445 H/2024 M (kiri). Surat Edaran Baznas Ciamis tentang Gerakan Infak Ramadan 1445 H/2024 M (kanan).*/Kolase kabar-priangan.com/Istimewa
Surat Keputusan Baznas Ciamis tentang Standar Harga dan Pengelolaan Zakat Fitrah Ramadan 1445 H/2024 M (kiri). Surat Edaran Baznas Ciamis tentang Gerakan Infak Ramadan 1445 H/2024 M (kanan).*/Kolase kabar-priangan.com/Istimewa /

"Karena itu untuk melaksanakan pengelolaan zakat yang profesional perlu diterbitkan Surat Keputusan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Ciamis tentang Standar Harga dan Pengelolaan Zakat Fitrah Tahun 1445 H/2024 M," tulis surat edaran tersebut.

Baca Juga: Kenaikan Harga Beras Pengaruhi Besaran Zakat Fitrah Ramadan 1445 H / 2024 M, Termasuk di Kota Tasikmalaya

Gerakan infak Ramadan

Selain zakat, Baznas Ciamis juga menerbitkan Surat Edaran Ketua Baznas Ciamis Nomor 74/BAZNAS/Kab/III/2024 tentang Gerakan Infak Ramadan 1445 H/ 2024 M dengan besaran standar Rp2.500 per orang seperti tahun sebelumnya. Gerakan Infaq Ramadhan diserahkan pada saat pelaksanaan zakat fitrah melalui Pengumpul Zakat Fitrah (DKM/RT/RW) yang telah diberi wewenang oleh Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Desa/Kelurahan.

Alokasi pendistribusian infaq Ramadan yaitu sebesar 20% untuk kegiatan keagamaan di tingkat Pengumpul Zakat Fitrah (DKM/RW), 20% untuk kegiatan keagamaan di tingkat UPZ Desa/Kelurahan, 20% untuk kegiatan keagamaan di tingkat UPZ Kecamatan, dan 40% untuk Program Ciamis Peduli penguatan Bantuan Rutilahu Baznas Kabupaten Ciamis.***

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x