Diduga Jatuh dari Atap GOR, Buruh Bangunan di Garut Ditemukan Tewas

- 25 Maret 2024, 19:18 WIB
Petugas kepolisian tengah melakukan olah TKP di lokasi ditemukannya jasad seorang warga yang sebelumnya diduga jatuh saat memperbaiki atas GOR di kawasan kompleks Pepabri, Desa Langensari, Kecamatan Tarogong Kaler, Garut.
Petugas kepolisian tengah melakukan olah TKP di lokasi ditemukannya jasad seorang warga yang sebelumnya diduga jatuh saat memperbaiki atas GOR di kawasan kompleks Pepabri, Desa Langensari, Kecamatan Tarogong Kaler, Garut. /kabar-priangan.com/DOK/

KABAR PRIANGAN - Diduga jatuh dari atap sebuah gedung olahraga (GOR), Mimid (61) warga Kompleks Pepabri, Desa Langensari, Kecamatan Tarogong Kaler, Garut, ditemukan tewas di lokasi dengan kondisi mengerikan. 

Peristiwa tersebut terjadi pada Senin, 25 Maret 2024 pagi. Sebelumnya, korban yang juga buruh bangunan memang disuruh pemilik GOR untuk memperbaiki bagian atap yang bocor. 

"Warga menduga korban terjatuh dari atap GOR yang sebelumnya memang tengah diperbaikinya. Namun karena bekerja sendirian, tidak ada warga yang mengetahui saat korban terjatuh," ujar Kapolsek Tarogong Kaler, Polres Garut, Iptu Sona Rahadian. 

Baca Juga: Sejarawan Garut Sesalkan Pihak yang Memasang Foto Para Mantan Bupati di Tempat tak Layak

Olah TKP

Kata dia, warga merasa yakin korban terjatuh setelah terperosok saat membetulkan atap GOR. Hal ini terlihat dari kondisi atap GOR yang jebol dan banyaknya serpihan atap di sekitar lokasi ditemukannya tubuh korban. 

"Kemungkinan terperosok dan langsung jatuh. Beberapa bagian tubuhnya mengalami luka parah diduga akibat terbentur pada lantai GOR saat terjatuh dari atap dengan ketinggian 7 meter," katanya. 

Pihaknya menghadirkan petugas dari Unit Identifikasi Sat Reskrim Polres Garut untuk proses olah TKP. 

Baca Juga: Warga Protes, Foto-foto Mantan Bupati Garut Dipasang di Bawah Tribun Alun-alun

Setelah proses olah TKP dan identifikasi selesai, kami kemudian memberitahu keluarga korban. 

"Pihak keluarga korban menolak untuk dilakukan autopsi dan mereka pun membuat surat penolakan autopsi, jenazah korban pun kemudian diserahkan ke pihak keluarga korban," ujarnya.***

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x