Hikmah Belajar Daring Bisa Produksi Kerajinan dan Menghasilkan Uang

- 1 Juni 2021, 18:47 WIB
Dandi Eka Sakti salah seorang pelajar SMPN 1 Wado membuat kerajinan berbahan baku kayu di Parakanpanjang, Kecamatan Cibugel, Selasa 1 Juni 2021. Belajar daring membawa hikmah bagi Dandi dalam mengisi banyaknya waktu luang dengan belajar membuat produk kerajinan.
Dandi Eka Sakti salah seorang pelajar SMPN 1 Wado membuat kerajinan berbahan baku kayu di Parakanpanjang, Kecamatan Cibugel, Selasa 1 Juni 2021. Belajar daring membawa hikmah bagi Dandi dalam mengisi banyaknya waktu luang dengan belajar membuat produk kerajinan. /kabar-priangan.com/Nanang S/

KABAR PRIANGAN - Mewabahnya pandemi Covid-19 banyak membuat mobilitas dan aktivitas masyarakat sedikit terhambat.

Termasuk aktivitas belajar mengajar siswa sekolah di berbagai tingkatan yang terpaksa harus dijalani dengan belajar dalam jaringan (daring) atau belajar dari rumah.

Namun meski belajar dari rumah, banyak siswa yang mengisi waktunya dengan hal yang produktif. Kemudian memanfaat waktu senggangnya dengan berkreasi mencurahkan ide yang dimilikinya.

Baca Juga: Siswi Pemeran Video Open BO Alami Guncangan Psikis

Diantaranya dilakukan oleh Dandi Eka Sakti, pelajar kelas 9 SMPN 1 Wado, Kabupaten Sumedang.

Dandi yang bermodal mesin bubut sederhana, hasil rakitan sendiri, mampu membuat kerajinan berupa coet, asbak, dan kerajinan lainnya dengan berbahan baku kayu.

Menurut Dandi, motivasi membuat kerajinan berbahan kayu, karena orang tuanya memiliki perkakas perkayuan, termasuk mesin bubut rakitan sendiri yang telah lama tidak dipergunakan.

Baca Juga: Pengelola Taman Satwa Cikembulan Garut, Lakukan Rapid Antigen Kepada Pengunjung

Banyaknya waktu luang setelah belajar daring, Dandi mencoba belajar mengoperasikan mesin bubut rakitan.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x