Banjir di Lombok Akibat Hutan Gundul: Lima Tewas dan Ribuan KK Harus Mengungsi

- 8 Desember 2021, 16:21 WIB
Gubernur NTB, Zulkieflimansyah memantau warga korban banjir. Akibat banjir di lombok, lima orang tewas dan ribuan KK harus mengungsi.*
Gubernur NTB, Zulkieflimansyah memantau warga korban banjir. Akibat banjir di lombok, lima orang tewas dan ribuan KK harus mengungsi.* /Twitter.com//tangkap layar akun @bangzul_ntb/

KABAR PRIANGAN - Duka bencana erupsi Gunung Semeru masih terasa pilu, kabar duka kembali menerjang nusantara. Kali ini terjadi banjir di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Hujan lebat yang disertai angin kencang pada Minggu 5 Desember 2021 sepanjang sore hingga malam mengakibatkan ratusan rumah terendam banjir hingga ketinggian mencapai 2 meter.

Warga yang terjebak pun akhirnya berupaya menyelamatkan diri dengan cara naik ke atap rumah. Derasnya aliran air membuat beberapa unit rumah hancur terseret arus, hingga jembatan penghubung desa terputus.

Baca Juga: Voice of Baceprot (VoB) Kenalkan Tenun Ikat Garut, Ternyata Lebih Variatif dan Modern

Bahkan banjir juga menelan korban jiwa hingga 5 orang tewas dan ribuan KK terdampak harus dievakuasi.

Gubernur Provinsi NTB Zulkieflimansyah menyebutkan, sejak terjadi bencana, pihaknya terus melakukan koordinasi dengan seluruh stakeholder guna memastikan pertolongan terhadap korban meninggal dan warga terdampak.

Pihaknya mengaku bahwa bencana banjir yang melanda Lombok akibat penggundulan hutan. Dalam unggahan di akun twitter pribadinya, Gubernur NTB yang akrab disapa Bang Zul memulai cuitannya dengan judul Banjir, Hutan yang Gundul dan Pelajaran dari Kilo Dompu.

Baca Juga: UPDATE Kode Redeem ML 8 Desember 2021, Redeem Kodenya dan Klaim Hadiah Battle Emote beserta Random Skin Epic

"Banjir merata menyapa kita di NTB ini. Kalau ditanya apa penyebabnya, semua sepakat karena hutan yang gundul yang pohon pohonnya sudah terjarah dan lahannya kemudian ditanami jagung," cuit @bangzul_ntb pada Rabu, 8 Desember 2021.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x