Terdampak Banjir Bandang Garut Banjir Bantuan, Diantaranya dari Menteri Sosial Tri Rismaharini

- 1 Desember 2021, 20:26 WIB
Kepedulian dan bantuan terhadap warga terdampak banjir bandang di Sukawening terus berdatangan, salah satunya dari pihak Waroeng Steak & Shake Cabang Garut
Kepedulian dan bantuan terhadap warga terdampak banjir bandang di Sukawening terus berdatangan, salah satunya dari pihak Waroeng Steak & Shake Cabang Garut /kabar-priangan.com/Aep Hendy/

KABAR PRIANGAN - Bencana banjir bandang yang melanda wilayah Kecamatan Sukawening dan Karangtengah, menjadi perhatian publik. Sampai saat ini, bantuan pun terus berdatangan dari berbagai pihak.

"Alhamdulillah, bantuan lumayan banyak dan terus berdatangan untuk warga terdampak banjir bandang di Sukawening dan Karangtengah ini," ucap Kepala Pelaksana (Kalak) badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Garut, Satria Budi, Rabu 1 Desember 2021.

Menurutnya, bantuan yang datang berasal dari berbagai kalangan baik intansi pemerintahan maupun pihak swasta. Diharapkan bantuan ini bisa membantu meringankan beban penderitaan warga terdampak. 

Baca Juga: Kasus Pengeroyokan hingga Tewas di Cikalong, Polisi Tetapkan Lima Tersangka Termasuk Ketua RT dan Linmas 

Disampaikan Budi, sejak kejadian bencana banjir bandang terjadi pada pada Sabtu pekan lalu, pemerintah daerah langsung bergerak untuk melakukan penanggulangan daerah terdampak. Langkah yang dilakukan di antaranya menyalurkan bantuan pangan maupun kebutuhan lainnya untuk mereka yang terdampak.

Bukan hanya dari pemerintah daerah, sejumlah pihak pun tersentuh untuk memberikan bantuan seperti perbankan dan pihak swasta lainnya. Untuk tertibnya penyaluran bantuan, seluruh bantuan yang masuk terlebih dahulu dicatat di posko utama yang memang sudah dipersiapkan di Kantor Kecamatan Sukawening dan kemudian langsung didistribusikan secara merata kepada mereka yang terdampak,

Pantauan di lapangan, dari intansi pemerintahan, bantuan di antaranya datang dari jajaran Polda Jabar, Kodam III Siliwangi, Polres Garut, Kejaksaan Negeri Garut bahkan juga dari Kemensos yang diantarkan langsung Menteri Sosial, Tri Rismaharini. Sedangkan dari pihak swasta, bantuan di antaranya diberikan dari para pelaku usaha, salah satunya usaha kuliner Waroeng Steak & Shake Cabang Garut.

Baca Juga: Ratusan Pelaku Usaha Gigit Jari Sejak Dibangun Kawasan Situ Bagendit Garut

Manager Regional PT Waroeng Steak Indonesia wilayah Jawa Barat, Wahid, mengatakan perusahaannya selalu aktif memberikan bantuan ketika ada suatu daerah yang terdampak bencana alam, termasuk bencana alam banjir bandang di Sukawening Garut. Melalui program CSR Waroeng Peduli, restoran Waroeng Steak & Shake menyalurkan langsung bantuan berupa kebutuhan pokok masyarakat serta kebutuhan lainnya seperti obat-obatan, karpet, kasur, bantal, selimut, dan pakaian baru.

"Bantuan itu disalurkan di tiga titik yaitu Kampung Depok dan Kampung Mulabaru yang diterima langsung oleh warga yang terdampak, kemudian di Kampung Munjul yang diberikan kepada masyarakat di tempat pengungsian," ucap Wahid.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x