Catat Waktunya! Besok Ada Fenomena Full Strawberry Supermoon

- 13 Juni 2022, 19:05 WIB
Fenomena Full Strawberry Supermoon  akan terjadi besok, Selasa 14 Juni 2022. Cek waktu untuk melihat fenomena tersebut.
Fenomena Full Strawberry Supermoon akan terjadi besok, Selasa 14 Juni 2022. Cek waktu untuk melihat fenomena tersebut. / Pixabay.com/Maria Angélica Spínola Yamaguchi/

KABAR PRIANGAN-Full Strawberry Supermoon atau Purnama Stroberi Super akan terjadi pada besok, Selasa 14 Juni 2022.

Penampakan Full Strawberry Supermoon ini merupakan salah satu fenomena astronomi dimana Full Strawberry Supermoon ini terjadi di bulan Juni 2022.

Disebut Full Strawberry Supermoon tidak berarti bentuk bulan pada saat terjadinya fenomena langka ini menjadi berwarna kemerahan dan agak lancip di ujungnya seperti stroberi.

Baca Juga: Bupati Garut Terkejut Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan Masih Rendah

Andi Pangerang, Peneliti Pusat Riset Antariksa, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) mengatakan bahwa penamaan Full Strawberry Supermoon ini muncul karena dalam The Farmer’s Almanac (Almanak Petani Amerika) buah stroberi dipanen di bulan Juni.

“Penamaan ini semata-mata untuk menandai musim yang timbul pada musim-musim tertentu bagi penduduk asli Amerika,” ungkap Andi.

Andi juga mengungkapkan yang membuat istimewa Full Strawberry Supermoon kali ini yaitu bertepatan dengan Bulan Purnama Super atau Full Supermoon atau secara teknis disebut Pergeal Full Moon atau Purnama Perige.

Baca Juga: Polres Sumedang Gelar Lakukan Operasi Patuh Lodaya 2022

Bagaimana cara melihat fenomena Full Strawberry Supermoon ini? Fenomena Full Strawberry Supermoon ini bisa kamu lihat besok Selasa 14 Juni 2022 pukul 18.51 wib pada jarak 357.368 km.

Sehingga, Full Strawberry Supermoon atau Purnama Stroberi Super ini dapat disaksikan di seluruh Indonesia.

Halaman:

Editor: Helma Apriyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x