RUU Tiga Provinsi Baru di Papua Akan Dibahas oleh Komisi II DPR RI. Ahmad Doli Targetkan Rampung Juli 2022

- 20 Juni 2022, 18:32 WIB
Ketua Komisi II DPR RI Ahmad Doli Kurnia menargetkan RUU Pembentukan Tiga Provinsi Baru di Papua Rampung Bulan Juli.*
Ketua Komisi II DPR RI Ahmad Doli Kurnia menargetkan RUU Pembentukan Tiga Provinsi Baru di Papua Rampung Bulan Juli.* /Dok. Golkar/

KABAR PRIANGAN – Komisi II DPR RI akan membahas Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang pembentukan tiga provinsi baru di Papua bersama pemerintah, Selasa, 21 Juni 2022.

Tiga provinsi baru di Papua yang akan dibahas RUU-nya oleh Komisi II DPR RI bersama pemerintah adalah Provinsi Papua Selatan, Provinsi Papua Tengah, dan Provinsi Papua Pegunungan Tengah.

Rencana pembahasan RUU tentang pembentukan tiga provinsi baru di Papua bersama pemerintah ini dilontarkan oleh Ketua Komisi II DPR RI, Ahmad Doli Kurnia di Kompleks Parlemen, Jakarta Senin, 20 Juni 2022.

Baca Juga: Persiapan Piala AFF U-19 2022, Shin Tae-yong Panggil 30 Pemain. Ada dari Persib, Simak Berikut Ini

"Pembahasan RUU terkait pembentukan tiga provinsi di Papua itu akan mulai dibicarakan secara formal besok (Selasa, 21 Juni 2022)," kata Ahmad Doli, dikutip kabar-priangan.com dari Antaranews.

Dalam pembahasan tersebut, kata Doli, Komisi II akan mendengarkan penjelasan pemerintah terkait RUU tersebut sekaligus penyerahan Daftar Inventarisir Masalah (DIM) dari pemerintah.

"Pembahasan tiga RUU ini sebenarnya secara formal sudah lama sekali dibicarakan. Namun waktunya terkendala administrasi saja, terkait surat menyurat dari Pimpinan DPR ke pemerintah, lalu pemerintah mengirimkan Surat Presiden (Surpres)," ujarnya.

Baca Juga: Dampak Insiden GBLA, Dua Laga Terakhir Group C Dipindah ke Stadion Si Jalak Harupat, Nobar di Rumah Saja

Doli menargetkan, pembahasan RUU tersebut akan rampung sebelum berakhirnya Masa Persidangan Kelima Tahun Sidang 2021-2022, yaitu di pertengahan Bulan Juli 2022 mendatang.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x