Hasil Undian Ulang Babak 16 Besar Liga Champion, PSG Bertemu Real Madrid, United Lawan Atletico

14 Desember 2021, 12:07 WIB
Undian Babak 16 Besar Liga Champions 2021-2022 di Nyon, Swiss, pada Senin 13 Desember 2021 malam WIB .* /Kabar-Priangan.com/Twitter @ChampionsLeague

 

 

KABAR PRIANGAN - Undian (drawing) babak 16 besar Liga Champion 2021 2022 yang digelar di Nyon, Swiss, Senin 13 Desember 2021 malam WIB, telah selesai. Telah dipastikan pula sebuah klub akan bertanding melawan klub mana.

Uniknya undian fase gugur Liga Champion kali ini harus diulang karena ada kesalahan teknis dalam sistem piranti lunak UEFA, penyelenggara ajang tersebut. Sontak hal tersebut menimbulkan kontroversi bahkan lelucon meski bukan hal yang disengaja.

Setelah pengundian ini, selanjutnya pertandingan leg pertama Liga Champion 2021 2022 babak 16 besar akan digelar pada 15, 16, 22 dan 23 Februari mendatang. Sedangkan laga leg kedua bakal dilangsungkan pada 8, 9, 15, dan 16 Maret mendatang.

Baca Juga: Gempa di NTT, Warga Maumere Panik Jauhi Kawasan Pantai. Basarnas Evakuasi Warga  

Dari hasil undian yang diulang tersebut, terdapat hal-hal menarik. Diantaranya klub Perancis, Paris Saint-Germain, akan melawan Real Madrid. Artinya untuk pertama kalinya pemain PSG Sergio Ramos akan bertemu mantan timnya.

Namun kali ini kedatangannya ke Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, akan ditemani Lionel Messi yang dulu musuhnya saat memperkuat Barcelona. 

Selain itu ada juga Neymar, pemain eks Barcelona lainnya yang dulu merasakan tingginya tensi rivalitas El Clasico antara Barcelona kontra Madrid.

Baca Juga: Artis Muda Inisial RN Ditangkap Polisi Terkait Kasus Penyalahgunaan Narkoba

Hal menarik lainnya yaitu pertemuan klub Inggris Manchester United bertemu dengan wakil Spanyol lainnya, Atletico Madrid. Maklum, Pelatih Atletico Diego Simeone akan bentrok dengan Ralf Rangnick, pelatih United.

Keduanya selama ini sama-sama menangani tim dengan filosofi menyerang, menekan lawan sekuat mungkin. Tak heran pola permainan agresif diinstruksikan mereka kepada para pemainnya.

Atletico telah akrab dengan sistem permainan tersebut karena Simeone sudah menangani Atletico cukup lama, berbeda dengan Ragnick yang baru beberapa pertandingan meramu tim di United.

Baca Juga: Masuk Cincin Api Pasifik, dari 21 Gunung Berapi di Indonesia Sebanyak 3 Gunung Berada di Level III 

Sedangkan Inter Milan akan bertemu Liverpool, dan Villareal melawan Juventus. Pertandingan Inter melawan Liverpool tetap merupakan laga klasik yang mempertemukan tim besar wakil Italia dan Inggris. Villareal juara Liga Europa 2020 2021, dan Juventus juara Coppa Italia 2020 2021.

Dibandingkan bentrok-bentrok di atas, empat pertandingan lainnya terkesan tak terlalu panas bila melihat nama besar masing-masing klub. Bayern Munchen akan menghadapi Salzburg, Sporting lawan Manchester City, Benfica kontra Ajax, dan Chelsea versus Lille.

Meski demikian, hal itu bukan menjadi jaminan mudah bagi Munchen, Chelsea, atau City untuk mengalahkan lawan-lawannya. Salzburg, misalnya, bisa menjadi lawan yang menyulitkan bagi Munchen. Tim tersebut merupakan juara Bundesliga Austria 2020 2021.

Baca Juga: Kronologi Kemunculan Isu 'Mahluk Gaib' Berwujud Monyet, Rugikan Warga Puluhan Juta Rupiah Kini Diburu Perbakin

Berikut hasil undian Liga Champion 2020 2021 setelah diulang:

1. Salzburg vs Bayern Munchen
2. Sporting vs Manchester City
3. Benfica vs Ajax
4. Chelsea vs Lille
5. Atletico Madrid vs Manchester United
6. Villarreal vs Juventus
7. Inter Milan vs Liverpool
8. PSG vs Real Madrid.***

Editor: Arief Farihan Kamil

Tags

Terkini

Terpopuler