Evaluasi dari Dua Kali Uji Coba di Turki, Ini Kekurangan Timnas Indonesia U 20 Menurut Pelatih Shin Tae-yong

28 Oktober 2022, 21:16 WIB
Pertandingan uji coba Timnas Indonesia U 20 menghadapi Timnas Turki U 20 di Turki.* /PSSI/

KABAR PRIANGAN - Pelatih Timnas Indonesia U 20 Shin Tae-yong menilai tim yang dirinya asuh saat ini masih memiliki banyak kekurangan. Hal itu terlihat dari uji coba yang dilakukan di Turki dalam rangkaian pemusatan latihan (TC).

Menurut Shin Tae-yong, kekurangan tersebut adalah lini depan yang kurang tajam. Selain itu lini pertahanan kurang kokoh sehingga kecolongan, seperti saat menghadapi counter attack (serangan balik) cepat Timnas Turki U 20 yang berbuah Timnas Indonesia U 20 kalah tipis skor 1-2.

"Masalahnya (Timnas Indonesia U 20) dari penyerangan dan memang ada serangan balik dari lawan yang seharusnya kami siapkan antisipasi dengan baik," ujar Shin Tae-yong dilansir laman PSSI, Kamis 27 Oktober 2022.

Baca Juga: Drawing Piala Asia AFC U 20 2023, Timnas Indonesia Segrup dengan Tuan Rumah Uzbekistan dan 2 Negara Timteng

Shin Tae-yong juga menyebutkan pertandingan berlangsung sengit. Meskipun kalah, hal tersebut menjadi pelajaran penting bagi para pemain Timnas Indonesia U 20, sekaligus mempunyai sedikit gambaran calon lawan pada event Piala Dunia U 20 2023 dari Eropa yang bisa saja dihadapi Indonesia. 

Selain itu, sejumlah pemain mendapat menit bermain karena ditampilkan dalam laga tersebut. "Hari ini kami kalah 1-2 dari Turki. Pada babak pertama kami bermain cukup baik dan ini memang pertama pertandingan adaptasi melawan tim Eropa," ucap Shin Tae-yong.

Dalam pertandingan uji coba melawan Turki U 20 di Manavgat Atatürk Stadyumu, Turki, Rabu 26 Oktober 2022, Timnas Indonesia U 20 kalah tipis skor 1-2. Gol telat Garuda Nusantara diciptakan Dony Tri Pamungkas menit ke-90+1.

Baca Juga: Setelah Melukis Sepatu Bola Lionel Messi, Seniman Ini Akan Membawa Karyanya di Ajang Piala Dunia di Qatar  

Uji coba tersebut merupakan yang kedua kalinya dilakoni Timnas Indonesia U 20 selama TC
di Turki yang saat ini masih berlangsung. Pada uji coba pertama, Rabu 24 Oktober 2022, Ronaldo Kwateh dan kawan-kawan mengalahkan klub lokal, Cakallikli Spor, skor 2-1.

Rencananya, pertandingan uji coba selanjutnya melawan satu tim Eropa lagi yakni Moldova. Pertandingan akan digelar dua kali pada 1 dan 4 November mendatang.

Informasinya pertandingan Timnas Indonesia U 20 vs Moldova U 20 akan disiarkan langsung televisi nasional, meski Media Officer PSSI Bandung Saputra saat dihubungi kabar-priangan.com/ Harian Umum Kabar Priangan melalui pesan singkatnya, Jumat 28 Oktober 2022 malam, belum memberikan jawaban kepastian dan ditayangkan di stasiun televis mana.*

 

 

Editor: Arief Farihan Kamil

Tags

Terkini

Terpopuler