Manchester United Takkan Diperkuat Paul Pogba dan Jesse Lingard Musim Depan

- 2 Juni 2022, 11:15 WIB
Pemain Manchester United Cristiano Ronaldo dan Paul Pogba memprotes wasit saat melawan Tottenham Hotspur dalam laga Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, Inggris Sabtu 12 Maret 2022 lalu.
Pemain Manchester United Cristiano Ronaldo dan Paul Pogba memprotes wasit saat melawan Tottenham Hotspur dalam laga Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, Inggris Sabtu 12 Maret 2022 lalu. /REUTERS/Phil Noble/

 


KABAR PRIANGAN - Berhembus sejak bursa transfer musim dingin pada bulan Januari lalu, kepergian Paul Pogba akhirnya dikonfirmasi Manchester United.

Hengkangnya Paul Pogba dikabarkan melalui pernyataan resmi klub pada hari Rabu, 1 Juni 2022 di sana tertulis ucapan selamat dan doa untuk langkah selanjutnya dari pemain asal Perancis tersebut.

"Semua orang di klub ingin memberi selamat kepada Paul atas kariernya yang sukses, dan berterima kasih atas kontribusinya untuk Manchester United. Kami mendoakan yang terbaik untuknya untuk langkah selanjutnya dalam perjalanan yang luar biasa," tulis pernyataan resmi klub seperti dikutip dari Antara.

Baca Juga: Penjelasan Tim Medis Persib Bandung Terkait Kondisi Robert Alberts Usai Dilarikan ke Rumah Sakit

Seperti diketahui Pogba enggan memperpanjang kontraknya di Manchester United setelah enam musim berlaga di Old Trafford.

Selama periode itu, pemain depan Manchester United ini mempersembahkan gelar Liga Europa dan Piala Liga Inggris untuk timnya.

Selain Pogba, Manchester United juga akan tampil tanpa Jesse Lingard di Liga Inggris musim depan, kontraknya tidak diperpanjang setelah memperkuat timnya sejak 2016.

Baca Juga: Pelatih Bangladesh Puji Kualitas Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Optimis Tatap Kualifikasi Piala Asia 2023

Prestasi terbaik Lingard adalah saat mengantarkan Manchester United menjuarai Liga Europa pada Mei 2017, pemain berusia 29 tahun tersebut sudah 232 kali tampil untuk timnya dan 32 tampil bersama timnas Inggris, demikian laman Manchester United.***

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x