Cek Jadwal Pekan ke-21 BRI Liga 1 2022/2023: Sajikan Big Match PSIS vs Persib dan Madura United vs Persebaya

- 27 Januari 2023, 09:58 WIB
Jadwal lengkap pertandingan pekan ke-21 BRI Liga 1 2022/2023.
Jadwal lengkap pertandingan pekan ke-21 BRI Liga 1 2022/2023. /Dok. Liga Indonesia Baru/

KABAR PRIANGAN - Berikut jadwal lengkap pertandingan pekan ke-21 BRI Liga 1 2022/2023 yang akan bergulir mulai besok, Sabtu 28 Januari 2023.

Sama seperti pekan sebelumnya, sejumlah duel sengit dan menarik juga akan tersaji dalam jadwal pekan ke-20 BRI Liga 1 2022/2023, salah satunya big match PSIS Semarang vs Persib Bandung.

Menurut jadwal, pertandingan ini rencananya akan berlangsung di Stadion Jatidiri pada Selasa, 31 Januari 2023.

Baca Juga: Anti Gagal! Inilah Resep Kembang Tahu Kuah Jahe yang Cocok Disantap Saat Cuaca Dingin Musim Hujan

Dalam laga ini kedua tim akan datang dengan kondisi yang berbeda. PSIS Semarang yang berstatus tuan rumah memiliki waktu recovery yang cukup lama usai laga lawan Barito Putera di pekan lalu ditunda.

Sedangkan Persib Bandung akan datang dengan motivasi tinggi setelah berhasil merebut posisi puncak klasemen sementara.

Selain itu, pekan ke-21 juga akan menyuguhkan duel klasik antara Madura United vs Persebaya Surabaya.

Baca Juga: Pemkab Sumedang Minta Saran Terkait Isu Strategis untuk RKPD Tahun 2024

Kedua tim tersebut dijadwalkan akan bentrok di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan pada Minggu, 29 Januari 2023.

Kemudian pekan ini juga akan menampilkan duel tim papan atas melawan tim papan bawah klasemen antara PSM Makassar vs RANS Nusantara FC pada Senin, 30 Januari 2023.

Untuk lebih lengkapnya, simak jadwal pertandingan pekan ke-21 BRI Liga 1 2022/2023 berikut ini.

Baca Juga: Jadwal Acara MNCTV Jumat 27 Januari 2023: Tonton Siaran Langsung Indonesia Masters 2023 dan Road To Kilau Raya

Sabtu, 28 Januari 2023

• Persita vs Persis Solo, pukul 15.00 WIB

• Bhayangkara FC vs Dewa United, pukul 16.00 WIB

Minggu, 29 Januari 2023

• Persija Jakarta vs Persikabo 1973, pukul 15.30 WIB

Baca Juga: Kue Pie Laris Manis Saat Imlek, Pengrajin di Tasikmalaya Raup Untung

• Madura United vs Persebaya Surabaya, pukul 16.00 WIB

Senin, 30 Januari 2023

• PSM Makassar vs RANS Nusantara FC, pukul 15.00 WIB

• Arema FC vs Bali United, pukul 16.00 WIB

• Borneo FC vs Persik Kediri, pukul 18.15 WIB

Baca Juga: Semua Pasar Tradisional di Kota Tasikmalaya Sudah Terkepung Pasar Modern, Tata Niaga Perlu Lebih Berkeadilan!

Selasa, 31 Januari 2023

• Barito Putera vs PSS Sleman pukul 15.00 WIB

• PSIS Semarang vs Persib Bandung, pukul 18.30 WIB

Disclaimer: Jadwal di atas dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan operator penyelenggara kompetisi BRI Liga 1 2022/2023, PT Liga Indonesia Baru (LIB).***

Editor: Firda Aini Nadi Sanniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x