5 Tempat Wisata di Garut yang Lagi Hits untuk Keluarga, Ada Dinosaurus dan Bukit Teletubies Lho!

3 Februari 2023, 18:54 WIB
Momen pengunjung saat mengendarai Dino Dakar wahana di Dinoland Garut /garutdinoland.com

KABAR PRIANGAN - Apa yang Anda bayangkan saat mendengar tempat wisata di Garut yang lagi hits? Keindahan gunung atau pesona pantainya?

 

Yang jelas, Garut menyimpan segudang tempat wisata alam yang dapat memanjakan para wisatawan saat liburan.

Maka tidak heran, Garut mendapat julukan Swiss van Java karena pesona dan keindahan alamnya.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Alam di Bandung yang Lagi Hits dan Murah Meriah, Dekat dengan Stasiun Kereta!

Bagi Anda yang masih bingung liburan akhir pekan ini, berikut lima tempat wisata di Garut yang lagi hits untuk keluarga.

1. Garut Dinoland

Garut Dinoland berlokasi di Kp Cibolerang, Mekarjaya, Kec Tarogong Kaler, Kabupaten Garut Jawa Barat.

Garut Dinoland adalah tempat wisata edukasi sejarah dengan mengusung tema hewan purbakala. Selain itu, di sini sudah dilengkapi dengan fasilitas bermain.

Baca Juga: Cara Mengatasi Set Top Box Tidak Ada Sinyal, Gambar, dan Suara. Begini Langkah-Langkahnya

Fasilitasnya mulai dari Dinosaurus, playground, Spot foto, area photobooth, foodcourt, dino show, hingga outbond.

Uniknya, pengunjung tidak perlu repot mencari makanan karena Garut Dinoland memiliki restoran dengan berbagai menu yaitu Dino Resto.

2. Cilopang Adventure Camp

Cilopang Adventure Camp menjadi tempat camping populer di Garut yang biasa dikunjungi oleh komunitas hiking dan pencinta alam.

Meskipun tempat wisata ini belum amat terkenal, ternyata lokasinya ada di pusat kota, ada di Rancabango, Kec Tarogong Kaler, Kabupaten Garut.

Baca Juga: Sejarah Hari Valentine Day 14 Februari yang Sebenarnya, Begini Asal Mula dan Ceritanya!

Karena berada di pusat kota, destinasi ini mudah diakses dan ditemukan dari berbagai arah seperti dari Tasikmalaya dan Bandung.

Supaya liburan Anda lebih berkesan, jangan lewatkan dan ajak keluarga tercinta untuk rekreasi di sini.

3. D Leuwi Garut

D Leuwi Garut adalah tempat wisata alam di Garut yang berupa kawasan kuliner cafe di alam terbuka.

D Leuwi Garut berlokasi di Kp Panauwan, Jl Pembangunan, Tarogong, Kabupaten Garut Jawa Barat.

Baca Juga: 5 Ucapan Hari Valentine Bahasa Inggris dan Terjemahannya untuk Guru, Pacar, serta Sahabat!

Tak hanya untuk bersantai, destinasi ini menyuguhkan kawasan camping area untuk wisatawan yang ingin berkemah.

Para wisatawan akan dimanjakan dengan pemandangan dan suasana alam yang sangat Instagramable.

4. Candi Cangkuang

Siapa yang tak tahu Candi Cangkuang? Candi Hindu Budha abad ke 8 ini terletak di Garut Jawa Barat.

Lokasinya berada di Jl Darajat Leuwigoong, Cangkuang, Kec Leles, Kabupaten Garut Jawa Barat.

Baca Juga: 5 Wisata Kuliner Cafe di Bogor yang Lagi Hits 2023, Enak Buat Nugas dan Santai bareng Keluarga

Mungkin selama ini, nama Candi Cangkuang hanya tahu dalam mata pelajaran Sejarah saat bersekolah saja.

Supaya tidak penasaran, langsung saja ajak keluarga tercinta ke Candi Cangkuang saat liburan.

5. Bukit Teletubies

Bak di film anak-anak, Bukit Teletubies yang ada di Garut memiliki pesona dan keindahan alam yang serupa.

Bukit Teletubies berlokasi di Mancagahar, Kec Pameungpeuk, Kabupaten Garut Jawa Barat.

Baca Juga: Resep Dendeng Daging Sapi dengan Bumbu Sederhana, Makan Bareng Keluarga Dijamin Lebih Nikmat!

Para wisatawan akan disuguhkan dengan pesona pemandangan laut lepas Pameunpeuk Garut Jawa Barat.

Apalagi saat pagi dan sore hari, suasana matahari akan sangat menawan karena terlihat jelas dari atas ketinggian.

Jadi, sudah persiapkan liburan akhir pekan dan liburan sekarang untuk rekreasi ke Garut Jawa Barat?

Biar tidak bingung mencari destinasi, datang saja ke lima tempat wisata alam yang hits dan tersusun di atas.***

Editor: Dian Maldini

Tags

Terkini

Terpopuler