5 Tempat Wisata Kuliner Bakery di Kota Banjar, Favorit Emak-emak Gaul dan Raih Bintang Lima di Google

1 Maret 2023, 16:42 WIB
Salah satu menu di Pukis Kejora, salah satu tempet wisata kuliner bakery Kota Banjar /Kuliner Indonesia/

KABAR PRIANGAN - Bakery atau toko roti sebenarnya sudah ada sejak dulu. Tapi semakin hits ketika para artis ikut membuka usaha tersebut, ditambah dengan label ‘kekinian’. Outlet bakery pun mulai menjamur di kota-kota di Indonesia da menjadi tempat wisata kuliner, termasuk di Kota Banjar.

Namun tidak hanya para artis, masyarakat umum pun banyak yang membuka bisnis bakery dengan berbagai inovasi. Mulai dari rasa, tekstur, bahan pembuatan, dan bentuk. Nama produknya pun unik-unik, mengundang rasa penasaran pembeli.

Di kota Banjar ada banyak tempat wisata kuliner bakery yang menjadi favorit emak-emak gaul dan mendapat bintang lima di Google. Tidak hanya cabang, tapi ada juga usaha bakery milik pribumi alias warga Banjar asli. Outlet-outlet tersebut tersebar hampir di setiap sudut Kota Banjar.

Baca Juga: Bejat! Ayah Tiri di Ciamis Diduga Cabuli Anak Tirinya Usia 12 Tahun hingga Melahirkan

Bukan hanya emak-emak, remaja dan anak muda pun banyak yang datang dan membeli kue kekinian di tempat wisata kuliner bakery tersebut. Biasanya sering dijadikan sebagai sajian ulang tahun dan pesta, bahkan bisa juga dijakan sebagai oleh-oleh atau cendramata.

Dilansir oleh kabar-priangan.com dari laman google pada 1 Maret 2023, ada beberapa tempat wisata kuliner bakery di Kota Banjar yang mendapat bintang lima, favorit emak-emak gaul Kota Banjar, yang dirangkum seperti berikut ini:

1. GG Bakery Banjar

Terletak di Jalan Jendral Polisi Hoegeng Iman Santoso no. 37. Outlet ini hanya melayani pembelian untuk dibawa pulang, tidak ada pelayanan makan di tempat. Meski begitu, tempat wisata kuliner bakery ini paling disukai oleh emak-emak gaul Kota Banjar.

Baca Juga: Piala AFC U 20 2023 Timnas Indonesia Vs Irak, Tak Perlu Inferior, Garuda Nusantara juga Pernah Menjadi Juara

GG Bakery Banjar menyediakan berbagai menu, seperti puff pastry, bolen, roti, dan aneka kue. Banyak pembeli yang puas dan memberi bintang lima di google. Salah satu alasannya karena roti yang dijual di tempat ini masih fresh. Outlet ini buka sampai pukul 21.00 WIB.

2. Marmara Delightful Cake

Toko ini merupakan cabang dari outlet yang berada di Bandung, Jawa Barat, milik Resa Darusman. Terletak di Jalan Kapten Jamhur No. 15 Kecamatan Banjar, Kota Banjar. Buka sampai pukul 21.00 WIB.

Ada banyak menu yang ditawarkan di tempat wisata kuliner bakery ini, diantaranya yaitu Red Velvet Cakes dengan harga Rp140 ribu, Extraordinary Forest dengan harga Rp220 ribu, brownies almond Rp50 ribu, Strawberry deep Rp35 ribu, tikel cow Rp110 ribu, dan masih banyak lainnya.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Kuliner Cafe di Banjar yang Lagi Hits 2023, Cocok Buat Nongkrong Sambil Ngopi!

Outlet ini juga mendapat bintang lima di google. Tapi hanya melayani pembelian, tidak ada pelayanan makan di tempat. Meski begitu anak muda dan emak-emak gaul tetap saja memadati outlet Marmara Delightful Cake.

3. Bakery Bang Jenggot

Outlet bakery ini milik warga pribumi, asli Banjar. Terletak di Jalan Purwanegara Lembur Balong, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Buka hingga pukul 20.00 WIB.

Meski milik akamsi alias (warga) asli kampung sini, tempat wisata kuliner bakery tersebut disukai oleh emak-emak dan juga anak muda. Apalagi outlet tersebut juga eksis di media sosial. Ia bahkan menyatakan dirinya sebagai outlet bakery kualitas premium. Google pun memberi rating bintang lima.

Baca Juga: BCA Siap Salurkan KUR 2023 untuk Pelaku UMKM, Simak Cara Pengajuannya di Sini!

Ada pun varian menu yang ditawarkan oleh Bakery Bang Jenggot, yaitu donat, roti ala Jepang (bread japaness style), dan pizza.

4. Donat Umi Wida

Outlet ini menawarkan donat empuk dan super lembut dengan variasi toping yang cantik dan lucu. Terletak di Kampung Balokang, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat.

Google memberi bintang lima untuk tempat wisata kuliner bakery di Kota Banjar ini. Buka hingga pukul 20.00 WIB.

Banyak pembeli yang puas dengan olahan donat Umi Wida, karena teksturnya empuk, gemoy, menul, dan tahan lama. Favorit emak-emak gaul Kota Banjar.

Baca Juga: Resep Sambal Kacang yang Creamy, Padas, Gurih, Manis, Asam, Ramai Rasanya Ala Chef Devina Hermawan

5. Pukis Kejora

Outlet ini juga merupakan milik pribumi Kota Banjar. Menyediakan menu inovasi dari kue pukis yang legendaris. Pukis yang umumnya hanya diberi toping keju dan coklat, atau bahkan polos, disulap menjadi kue yang cantik dan berwarna-warni.

Yaitu ada pukis kejora tiramisu, kejora vanila, kejora coklat, kejora strawberi, dan kejora greentea.

Harganya pun sangat murah, satu buah kue pukis dibandrol dengan harag Rp.3.500. Terletak di Jalan Jamhur No. 43 Mekarsari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar. Buka hingga pukul 20.00 WIB.

Baca Juga: Selama Tahun 2023 Ada 101 Event yang Bakal Digelar di Kota Tasikmalaya, Dari Tadarus on the Street hingga TOF

Kenapa tempat wisata kuliner bakery ini diberi nama Kejora? Karena pemiliknya fans berat Lesty Kejora. Pokoknya favorit emak-emak gaul Kota Banjar. Google pun memberi rating bintang lima untuk outlet ini.

Itulah 5 tempat wisata kuliner bakery di Kota Banjar yang merupakan favorit emak-emak gaul di Kota tersebut, dan mendapat bintang lima dari Google. Layak dikunjungi dan dicoba.***

Editor: Dede Nurhidayat

Tags

Terkini

Terpopuler