5 Tempat Wisata Kuliner di Bogor Dekat Stasiun yang Lagi Hits, Cocok untuk Makan Sambil Nongkrong!

1 Maret 2023, 21:25 WIB
Hello Summer, salah satu tempat wisata kuliner di Bogor yang dekat dengan stasiun, berkonsep ala pantai.*Instagram/@kys315win/ /

KABAR PRIANGAN - Tak hanya memiliki sajian tempat wisata alam yang menarik, Kota Bogor juga ternyata banyak menawarkan tempat wisata kuliner yang asyik buat makan sambil nongkrong. Misalnya di sekitaran area Stasiun Bogor, Anda dapat menemukan sejumlah tempat wisata kuliner yang bisa dijadikan lokasi buat makan ataupun santai bersama teman.

Beberapa dari tempat wisata kuliner dari Stasiun Bogor tersebut, ada yang bisa ditempuh dengan jalan kaki, ada juga yang dicapai menggunakan kendaraan. Sehingga Anda tak perlu jauh-jauh untuk menjajalnya.

Bagi yang sedang mencari tempat wisata kuliner sekaligus untuk nongkrong di dekat Stasiun Bogor, inilah lima rekomendasi tempatnya:

Baca Juga: Terbesar Diungkap Polres Banjar, Peredaran 88,99 Gram Sabu Digagalkan, Tersangka Kurirnya Ternyata 2 Perempuan

1. Two Stories

Two Stories merupakan salah satu tempat nongkrong yang lokasinya berada dekat dengan Stasiun Bogor, bisa ditempuh sejauh 5,8 kilometer dan sekitar 20 menitan bila menggunakan kendaraan. Tempat wisata kuliner ini mempunya area indoor, outdoor, hingga rooftop dengan desain kaca dan juga batu bata yang dilengkapi dekorasi tanaman hias di berbagai sudut.

Kafe yang menyediakan aneka menu makanan Nusantara dan Wastern ini buka mulai pukul 11.00 WIB hingga 23.00 WIB. Lokasi kafe Two Stories berada di Jalan Pajajaran Indah V Nomor 7, RT 01/RW 11, Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat.

2. Hello Summer Bogor

Di dekat Stasiun Bogor selanjutnya yang terdapat tempat wisata kuliner sekaligus enak buat nongkrong ada cafe Hello Summer Bogor. Jika Anda berangkat dari Stasiun Bogor, jarak yang bisa ditempuh sekitar 6,8 km dan bila menggunakan kendaraan dalam waktu sekitar 25 menit. Interior yang akan Anda temukan di cafe ini seperti ala pantai, karena didominasi dengan warna putih yang menajakan mata setiap pengunjung.

Baca Juga: Dua Minggu Jelang Bulan Ramadhan, Harga Bahan-bahan Pokok di Tasikmalaya Mulai Merangkak Naik

Lokasinya ada di Jalan Sukasari Nomor 23, Sukasari, Kecamatan Bogor Timur, Bogor, Jawa Barat. Cafe yang berkonsep unik dan menarik ini bisa Anda dikunjungi mulai dari pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB, setiap harinya.

3. Lemongrass

Berikutnya ada tempat wisata kuliner di Bogor yang dekat stasiun yaitu cafe Lemongrass.Jaraknya bisa ditempuh dari Stasiun Bogor sekitar 4,9 km dan dapat ditempuh menggunakan kendaraan sekitar 13 menit. Suasana dari cafe Lemongrass ini terasa sangat asri dengan adanya tanaman dan untuk area outdoornya yang dilengkapi dnegan kolam renang.

Untuk jam bukanya mulai dari pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB setiap hari. Lokasinya berada di Jalan Raya Pajajaran Nomor 21 RT 03, RW 03, Bantarjati, Bogor Utara, Kota Bogor, Jawa Barat.

4. Popolo Coffee

Popolo Coffee merupakan salah satu tempat nongkrong di Bogor yang lokasinya dekat dengan stasiun. Konsep yang dimiliki dari tempat nongkrong ini terinspirasi dari daerah tropis yang ada di Indonesia. Anda bisa melihat sendiri dari pilihan dekorasi dan juga furnitur di cafe ini, didominasi dengan bahan-bahan seperti kayu, bambu, dan juga rotan.

Baca Juga: Jumlah Kasus Difteri di Garut Bertambah, Yang Meninggal Belum Sempat di Swab

Untuk jam bukanya mulai dari pukul 09.00 WIB sampai 20.00 WIB dan cafe ini tutup pada hari Minggu. Jaraknya yang bisa Anda tempuh dari Stasiun Bogor sekitar 4,6 km, dengan waktu perjalanan kurang lebih 15 menit menggunakan kendaraan.

Kafe ini sudah memiliki tiga cabang, dan untuk lokasi yang paling dekat dengan Stasiun Bogor yaitu yang alamatnya berada di Jalan Loader Nomor 9, Baranangsiiang, Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat.

5. Anthology Coffee & Tea

Rekomendasi tempat wisata kuliner di Bogor yang dekat dengan stasiun, sekaligus cocok buat nongkrong yaitu ada Anthology Coffee & Tea. Jaraknya dari Stasiun Bogor bisa ditempuh sekitar 13-14 km. Bagi Anda yang ingin mampir ke cafe ini, bisa berkendara dengan waktu kurang lebih hampir 30 menit.

Kafe ini sebenarnya berjarak sedikit jauh dari lokasi Stasiun Bogor, namun masih bisa Anda tempuh dengan menggunakan kendaraan. Tempatnya sangat pas untuk para pengunjung yang ingin makan, nongkrong dan juga bersantai sambil menikmati keindahan alam, khususnya di bagian area outdoornya yang cukup luas.

Lokasi kafe Anthology Coffee & Tea berada di Kompleks Danau Teratai, Jalan MH Thamrin, RT 03/RW 08, Cijayanti, Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat. Untuk jam operasinoal mulai dari pukul 08.00 WIB hingga 20.00 WIB, kecuali hari Selasa.

Itulah lima rekomedasi bagi Anda yang sedang mencari tempat wisata kuliner sekaligus untuk nongkrong di dekat Stasiun Bogor.*

 

Editor: Arief Farihan Kamil

Tags

Terkini

Terpopuler