SDN Cijolang Bersiap Lakukan Pembelajaran Tatap Muka

- 26 Mei 2021, 10:07 WIB
Kepala UPTD SD Negeri Cijolang Tina Tresnawati.
Kepala UPTD SD Negeri Cijolang Tina Tresnawati. /kabar-priangan.com/Devi S/

KABAR PRIANGAN - Sekolah Dasar  Negeri Cijolang siap melaksanakan pembelajaran secara tatap muka. Berbagai persiapan telah dilakukan SDN Cijolang.

Kepala  Sekolah Dasar Negeri Cijolang Tina Tresnawati mengatakan Kami telah mempersiapkan penunjang apabila proses pembelajaran tatap muka dilaksanakan dengan menyediakan tampat cuci tangan, pengecekan suhu tubuh da menyediakan masker bagi siswa," ujarnya di Sekolah SDN Cijolang Selasa (25/5/2021).

Penunjang lainnya, kata Tina, semua guru SDN Cijolang telah menjalani vaksinasi yang sebelumnya dianjurkan oleh pemerintah. Namun dari jumlah guru 13 orang baru 12 orang yang sudah divaksin.

Baca Juga: Badan Rukyat Tasikmalaya Imbau Salat Gerhana, Berikut ini Tata Caranya

"Hampir semuanya sudah divaksin, tinggal 1 orang lagi yang belum karena tengah hamil," ucapnya.

Menurutnya, sejauh ini sebanyak 242 siswa SDN Cijolang harus mengikuti pembelajaran secara Territory Learing Community (TLC) atau sistem pembelajaran yang diselengarakan satuan pendidikan dengan berorientasi kepada tempat domisili siswa.

Sementara itu, Kabid Sarana Prasarana Dinas Pendidikan Kabupaten Sumedang Eka Ganjar mengatakan pada tanggal 15 Juli mendatang, pihaknya akan mencoba pembelajaran tatap muka.

Baca Juga: Ikuti Fase Gerhana Bulan Total 26 Mei 2021, BMKG: Waspada Pasang Air Laut yang Lebih Tinggi

Sehingga, dilakukan persiapan apa yang sekiranya harus dilengkapi. Pertama kepala sekolah itu harus mengisi daftar periksa di dapodik apabila sudah mengisi daftar dapodik dan telah memenuhi persyaratan baru sekolah yang bersangkutan diperbolehkan tatap muka.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x