Gantikan Yat, Dadi Kini Jabat Rektor Unigal Ciamis, Ini Target dan Programnya Selain Memperkuat Kagaluhan

- 7 Juli 2022, 22:49 WIB
Rektor Unigal Ciamis Dr Dadi, MSi, (kedua dari kiri) saat pelantikan di Aula Auditorium Unigal Ciamis, Jalan RE Martadinata, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, Selasa 5 Juli 2022.*
Rektor Unigal Ciamis Dr Dadi, MSi, (kedua dari kiri) saat pelantikan di Aula Auditorium Unigal Ciamis, Jalan RE Martadinata, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, Selasa 5 Juli 2022.* /Kabar-Priangan.com/Agus Pardianto

KABAR PRANGAN - Dr Dadi, MSi, kini resmi menjabat Rektor Universitas Galuh (Unigal) Ciamis. Ia menggantikan Dr H Yat Rospia Brata yang merupakan rektor periode sebelumnya.

Pelantikan Dadi sebagai Raktor Unigal masa jabatan 2022-2026 digelar di Auditorium Unigal Ciamis, Jalan RE Martadinata, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, Selasa 5 Juli 2022.

Seusai dilantik, Dadi menyebutkan targetnya yaitu reputasi lima bidang strategis yang akan ia garap di Unigal Ciamis. "Lima bidang strategis itu meliputi akademik, peningkatan sumber daya manusia, pembenahan tenaga kependidikan, kerja sama, dan bidang keuangan," ujarnya.

Baca Juga: Jelang Idul Adha, Pemkab Ciamis Imbau Warga Tak Khawatir, Wabah PMK Tak Menular terhadap Manusia

"Saya targetkan selama saya menjabat sebagai Rektor Unigal Ciamis, akan membangun Unigal dengan reputasi unggul dan tentunya bermartabat," ucap Dadi, menambahkan.

Hal itu dikatakannya sebagai upaya mencetak sumber daya manusia (SDM) yang andal dan unggul dari tenaga kependidikan yakni dosen maupun mahasiswa. "Dari segi penelitian
kampus nantinya akan lebih digenjot luntuk terciptanya SDM yang unggul dan andal," kata Dadi.

Ditambahkannya, Unigal sangat fokus terhadap konservasi dan budaya sehingga dirinya mempunyai target dengan membuat ciri khas. 

Baca Juga: Banjir Air Mata Sambut Kedatangan Tiga Jenazah Korban Tenggelam di Pantai Madasari Pangandaran

"Literasi budaya merupakan keunggulan di Unigal Ciamis karena ada mata kuliah tentang Kagaluhan yang khusus untuk mahasiswa Unigal," ujar Dadi.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x