Kabar Gembira! BSU 2022 Rp600.000 Akan Segera Cair Bulan Ini

- 2 September 2022, 21:32 WIB
Pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) sedang melakukan persiapan untuk pencairan Bantuan Subsidi Upah (BSU) yang akan cair di bulan ini.
Pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) sedang melakukan persiapan untuk pencairan Bantuan Subsidi Upah (BSU) yang akan cair di bulan ini. /Pixabay.com/

Diantaranya penyelesaian administrasi keuangan dan anggaran untuk pengalokasian dana BSU, dan memfinalkan regulasi berupa Permenaker tentang Penyaluran BSU. Termasuk juga berkoordinasi dengan kementerian/lembaga terkait pemadanan data, di antaranya melakukan koordinasi dengan BKN, TNI, dan Polri agar BSU ini tidak tersalurkan ke ASN, anggota TNI, maupun anggota Polri.

Baca Juga: Ari Irham, Aktor Ganteng Pemeran Mencuri Raden Saleh Jadi Idola Remaja, Berikut Film Lainnya

Tidak hanya itu, Ida juga mengatakan bahwa Kemnaker melakukan koordinasi dengan BPJS Ketenagakerjaan terkait data calon penerima BSU.

Sedangkan untuk teknis penyaluran BSU, Kemnaker melakukan koordinasi dengan Bank Himbara dan Pos Indonesia.

“Pada hakikatnya Kemnaker akan mempercepat proses ini untuk menjamin ketepatan dan akuntabilitas penyaluran BSU tersebut,” tutur Ida.

Baca Juga: Ditemukan Data Ganda Saat KPUD Lakukan Verifikasi Administrasi. Satu Nama Tercatat di Dua Parpol

Ida berharap kebijakan BSU ini diharapkan mampu menjaga daya beli masyarakat yang terdampak lonjakan harga yang terjadi secara global.***

Halaman:

Editor: Helma Apriyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah