Luncurkan Mobil Listrik Pertama, Sedan ini Diberi Nama Xiaomi SU7. Cek Begini Performa dan Spesifikasinya!

- 22 November 2023, 00:12 WIB
Xiaomi Luncurkan Mobil Sedan Listrik Xiaomi SU7.*/ MIIT
Xiaomi Luncurkan Mobil Sedan Listrik Xiaomi SU7.*/ MIIT /

KABAR PRIANGAN - Produsen smartphone Xiaomi mengeluarkan mobil listrik pertama mereka di Cina. Mobil jenis sedan yang akan diproduksi secara kontrak oleh Beijing Automotive Industry Holding Co. Ltd (BAIC) ini diberi nama Xiaomi SU7. Yuk, telusuri performa dan spesifikasinya.

Spesifikasi Xiaomi SU7

Dilansir dari carnewschina.com, Xiaomi SU7 adalah sedan listrik dengan dimensi panjang 4.997mm, lebar 1963mm, tinggi 1445mm, dan jarak sumbu roda 3000mm. Mobil ini memiliki dua pilihan roda, 19″ dan 20″, dengan spesifikasi ban masing-masing 245/45 R19 dan 245/40 R20.

Untuk seri SU7 ini Xiaomi mengembangkan tiga mobil listrik yaitu SU7, SU7 Pro, dan SU7 Max, Beberapa tipe ini akan menampilkan sayap belakang aktif.

Baca Juga: Menjaga Gaza Tetap Online: Pahlawan Telekomunikasi Palestina Pertaruhkan Nyawa di Bawah Gempuran Israel

Xiaomi SU7 akan muncul dengan dua versi --dengan lidar dan tanpa lidar. Lidar dipasang di belakang kaca depan. Lidar atau Light Detection and Ranging adalah teknologi pendeteksian objek yang menggunakan prinsip pantulan sinar untuk mengukur jarak objek. Jika ditilik dari gambar, terlihat Xiaomi SU7 akan hadir dengan fungsi buka kunci pengenalan wajah.

Model motor listriknya adalah TZ220XS000, yang dibuat oleh United Automotive Electronics Co, Ltd. Mobil ini juga akan dilengkapi dengan fungsi ETC, sebuah sistem yang memungkinkan pengemudi untuk membayar tol secara otomatis di jalan tol tanpa harus menghentikan mobil.

Xiaomi SU7 dengan lidar dan logo Xiaomi EV.*/ MIIT
Xiaomi SU7 dengan lidar dan logo Xiaomi EV.*/ MIIT

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x