Inilah 5 Fakta Menarik INFP, Pribadi Unik nan Misterius

13 Juni 2023, 21:45 WIB
Ilustrasi: Tipe kepribadian INFP yang dianggap unik dan misterius.*/pexels/Min An /

KABAR PRIANGAN – Bagi Anda yang mendapatkan hasil INFP dalam tes MBTI, maka Anda termasuk dalam salah satu pribadi langka di dunia. Seperti pribadi introvert pada umumnya, INFP itu pendiam dan tertutup. Pribadi ini terdiri dari karakter penyusun berikut:

Introvert (I) : Pribadi yang membuat pemiliknya mendapatkan energi dari waktu sendiri. Mereka juga lebih nyaman jika berada dengan orang yang ia anggap dekat dengannya.
Intution (N) : Pribadi dengan intuisi yang dominan akan lebih mengandalkan hal itu dalam mengambil keputusan. Pola pikir abstrak ini akan membuatnya tak perlu merasakan dulu untuk bisa mempercayai sesuatu.
Feeling (F) : Pribadi yang mengambil keputusan lebih berdasarkan pada emosi yang dirasakan.
Perceiving (P) : Pribadi yang lebih fleksibel dan mudah beradaptasi.

Baca Juga: Mau Nonton Konser Coldplay Empat Hari di Singapura? Ini Cara Dapatkan Tiketnya

Berikut adalah lima fakta menarik yang dimiliki oleh INFP:

1. Seorang Pendengar yang Handal

INFP adalah pendengar yang aktif, yaitu melibatkan bagian neokorteks saat mendengarkan. Mereka menunggu pembicaraan selesai tanpa melamun atau memikirkan akan merespons pembicaraan seperti apa.

Itu sebabnya INFP ini seolah memiliki kemampuan untuk memahami kondisi psikologis orang lain, karena mereka mendapat banyak perspektif saat mendengarkan orang lain bicara. Tak heran jika profesi yang disarankan bagi seorang INFP adalah konselor, psikolog, pengajar, penulis, hingga rohaniawan.

2. INFP adalah Pengamat

Meski dia cenderung diam saat di keramaian, namun bukan berarti mereka tak tidak peduli dengan keadaan sekitar. INFP bahkan akan memperhatikan setiap gerak-gerik dan pembicaraan orang-orang dan menilai karakternya dengan cepat. Tak heran jika INFP juga dikenal biasa peduli pada banyak hal, bahkan terlalu banyak sehingga tak bisa menyelesaikan semuanya.

Baca Juga: Jelang PPDB 2023, Sejumlah Orangtua Siswa SD di Pangandaran Resah, Uang Tabungan Ratusan Juta Belum Cair

3. Dikenal Memiliki Kepribadian yang Aneh
INFP cenderung memiliki suasana hati yang berubah-ubah dan sikap mereka mengikuti perubahan tersebut. Karenanya mereka dikenal dengan orang aneh oleh kebanyakan orang. Seperti tipe kepribadian dengan feeling yang dominan lainnya, INFP hanya akan membagikan perasaan mereka yang sebenarnya pada orang tertent yang mereka anggap dekat.

4. Pandai Berimajinasi
Meski kemampuan ini bisa dimiliki oleh tipe kepribadian lain, namun INFP bisa mendapatkan ide yang tak terduga dari imajinasi mereka. Tak heran jika mereka menyukai kesenian, musik, bahasa inggris, membaca, dan menulis. Vincent Van Gogh sang penulis legendaris juga ditengarai adalah tokoh dengan kepribadian INFP.

5. INFP adalah Penyembuh Luka
Julukan yang dimiliki oleh INFP adalah Healer atau Mediator, berkat kepedulian mereka dengan kondisi emosi orang lain. Semua berkat gabungan dari karakter INFP sebagai pendengar yang baik, sensitif, peduli, dan mampu melihat sesuatu dari perspektif yang unik.

Baca Juga: Ini 4 Rekomendasi Tempat Wisata Alam di Tasikmalaya Edisi Ramah di Kantong, Ada yang Berumur 128 Tahun!

Demikian lima fakta unik dari INFP, apakah Anda salah satunya? Kabarnya, INFP sangat cocok dengan orang-orang bertipe kepribadian ENFJ dan ESFJ, loh. Coba cek siapa mereka di sekitar Anda, apakah kalian benar-benar cocok?*

 

Editor: Arief Farihan Kamil

Tags

Terkini

Terpopuler