Belly Dance Mulai Booming di Tasikmalaya, Kerap Tampil dalam Acara Pernikahan Warga Keturunan Timur Tengah

- 2 Januari 2022, 19:51 WIB
Sejumlah pehobi Belly Dance berfoto seusai acara Mini Hafla Belly Dance Oriental di Nusa Indah, Jalan HZ Mustofa, Kota Tasikmalaya.*
Sejumlah pehobi Belly Dance berfoto seusai acara Mini Hafla Belly Dance Oriental di Nusa Indah, Jalan HZ Mustofa, Kota Tasikmalaya.* /Kabar-Priangan.com/Irman Sukmana

KABAR PRIANGAN - Sejumlah pegiat seni Belly Dance di Tasikmalaya turut memeriahkan acara akhir tahun 2021 dengan menggelar Mini Hafla Belly Dance Oriental di Nusa Indah, Ruko Permata Regensi, Jalan HZ Mustofa, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya.

Namun, tentu saja penampilan tari perut yang populer di Timur Tengah itu tidak seseksi di negara asalnya. "Tentu dalam penampilan para penari mah menyesuaikan dengan kultur budaya di sini, sopanlah," ujar Delis ED, pemilik Delis Belly Dance Oriental, usai acara, Rabu 29 Desember 2021.

Komunitas pehobi tari perut di Tasikmalaya yang dimulai sejak tiga tahun lalu, sebenarnya masih cukup langka. Namun order mentas Belly Dance seperti acara pernikahan kerap mampir dari komunitas keluarga keturunan Timur Tengah yang rindu budaya leluhurnya.

Baca Juga: Organisasi Pencukur Rambut Saatnya Punya Kode Etik, Wabup Garut: Saat Saya Kecil Belajar Cukur 'Teu Bisa-bisa'

Makanya, acara rutin tahunan ini kembali digelar untuk lebih memperkenalkan tari perut ini kepada masyarakat.

Saat ini jumlah penari belly dance di Tasikmalaya berkisar sebanyak 70 orang dengan jumlah peserta yang aktif berlatih sekitar setengahnya.

Menurut Delis, selain berpotensi dapat membentuk dan memperkuat otot perut, jenis tarian ini juga juga bisa memperkuat bokong serta paha serta secara otomatis membuat stamina juga ikut kuat. 

Baca Juga: Kronologis dan Biodata Pemuda Mabuk yang Terlindas Kereta Api Akibat Tertidur di Rel Kereta

"Namun jumlah pehobi atau yang belajar tari perut masih minim, itu karena belum tahu. Kalau sudah coba, saya yakin banyak manfaat yang diperoleh. Malah yang tidak punya tubuh lentur pun tak masalah dan masih bisa belajar kok," ujar Delis.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x