Ini Resep Tumisan Bakso Kecap Pedas Manis yang Enak dan Simpel, Cocok Jadi Ide Menu Harian

- 2 Januari 2024, 00:00 WIB
Resep tumisan bakso kecap pedas manis yang enak dan simpel.*/Instagram/@bakso_tumis_pedass
Resep tumisan bakso kecap pedas manis yang enak dan simpel.*/Instagram/@bakso_tumis_pedass /



KABAR PRIANGAN - Sering bingung kalau mikirin menu apa yang cocok buat makan sekeluarga? Tenang aja artikel ini akan membahas resep simpel yang lezat dan bergizi, yaitu Resep Tumisan Bakso Kecap Pedas Manis.

Siapa sih yang enggak suka bakso? Biasanya kalau ada menu makanan yang ada isian bakso itu bikin menggugah selera. Ternyata tak cuman di goreng atau direbus, bakso juga cocok dijadikan Resep Tumisan Bakso Kecap Pedas Manis yang ada di bawah ini.

Baca Juga: Warga Kian Panik, Sumedang Kembali Diguncang Gempa

Tumisan bakso pada resep ini dibuat berbumbu yang ada rasa asin, manis, dan pedas. Simak Resep Tumisan Bakso Kecap Pedas Manis yang telah dirangkum kabar-priangan.com dari kanal YouTube Tri Pujis.

Bahan:

- 20 butir bakso sapi
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 5 buah cabe rawit
- 10 cabe hijau besar
- 1/2 sdt gula
- 1/4 sdt garam
- 1/4 sdt penyedap
- 1/4 sdt lada bubuk
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdm saus tiram
- 100 ml air

Baca Juga: Gempa M7,4 di Jepang, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami di Indonesia

Cara membuat:

1. Iris-iris bawang merah dan bawang putih. Potong menyerong cabe rawit dan cabe hijau. Sisihkan.

2. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.

3. Tambahkan cabe rawit dan cabe hijau, tumis cabe hingga layu.

4. Masukkan irisan bakso lalu aduk rata.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x