Bupati Garut Ajak Masyarakat Jadikan Al Quran Sebagai Pedoman Hidup

29 April 2021, 21:15 WIB
Bupati Garut Rudy Gunawan menyampaikan sambutan pada kegiatan peringatan malam Nuzulul Quran yang diselenggarakan di Masjid Agung Garut, Rabu 28 April 2021 malam /kabar-priangan.com/ Aep Hendy/

KABAR PRIANGAN - Bupati Garut, Rudy Gunawan menghadiri kegiatan peringatan malam Nuzulul Quran yang diselenggarakan di Masjid Agung Garut, Kecamatan Garut Kota, Rabu 28 April 2021 malam.

Kegiatan ini turut dihadiri unsur Muspida, SKPD di lingkungan Pemkab Garut baik secara luring ataupun daring.

Dalam acara ini, Bupati Garut memberikan sambutan terkait peringatan malam Nuzulul Quran di mana Al Quran diturunkan oleh Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW melalui Malaikat Jibril.

Baca Juga: Atlet Tunagrahita asal Garut Borong Medali di Ajang SOIna, Rudy Gunawan Berikan Penghargaan

“Kita hari ini bersama-sama memperingati turunnya Al Quran yang disampaikan oleh Allah SWT melalui malaikat Jibril disampaikan kepada Nabi Muhammad SAW. Sekarang Al Quran itu merupakan satu-satunya jalan yang akan menyelematkan kehidupan kita di dunia dan akhirat tentu dengan sunah-sunah Rasulullah SAW,” ujar Rudy.

Rudy berharap, masyarakat Garut bisa mengoptimalkan untuk membaca dan menghafal Al Quran. Selain itu ia menyebutkan bahwa di Kabupaten Garut sudah terdapat lebih dari 100 orang yang menjadi Hafidz Quran.

“Besar harapan kami selaku pimpinan daerah, seluruh masyarakat Garut lebih mengoptimalkan kembali membaca dan menghafal Al Quran. Selain itu yang tak kalah pentingnya juga mengamalkan nilai-nilai yang ada di dalamnya," katanya.

Baca Juga: Dua Peristiwa Kebakaran di Garut Hanguskan Tiga Rumah

Dalam kesempatan itu Rudy juga mengajak masyarakat untuk menjadikan Al Quran sebagai pedoman dalam melaksanakan kehidupan sehari-hari baik meningkatkan ketakwaan maupun antar hubungan manusia.

“Oleh karena itu dalam kesempatan yang baik ini, saya mengajak seluruh masyarakat Garut, ayo kita jadikan Al Quran sebagai pedoman dalam rangka melaksanakan kehidupan kita yang habluminallah dalam rangka meningkatkan ketakwaan dan tentu hablumminannas atau hubungan manusia dengan manusia,” ucap Rudy.

Baca Juga: Saat Ramadan, Volume Sampah di Garut Meningkat Rata-rata 10 Ton Per Hari

Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Agung Garut, KH Aceng Mimar Hidayatulloh dalam kegiatan ini bertindak sebagai penceramah sekaligus imam salat tarawih.

Dalam ceramahnya, Mimar menjelaskan hikmah dari malam Nuzulul Quran yang harus diperhatikan adalah ayat pertama yang diturunkan Allah SWT yakni Surat Al-'Alaq.

"Mari kita perhatian surat pertama yang diturunkan Alloh yakni Al-alaq yang berbunyi 'Iqro' atau bacalah. Ini harus menjadi salah satu bahan tafakur bagi kaum muslim dalam membaca alam dan sekitarnya," ucap KH Mimar.***

 

Editor: Sep Sobar

Terkini

Terpopuler