Cetak Generasi Cerdas, PLN Bangun Teaching Studio Senilai Rp 770 Juta di Kampus Unpad

7 Juni 2021, 08:40 WIB
Wakil Rektor 2 Unpad, Ida Nurlinda, bersama Direktur Manajemen Sumber Daya Manusia PLN, Syofvi Felienty Roekman saat peresmian Teaching Studio bertempat di Kampus Unpad Jalan Dipati Ukur Bandung, Jumat, 4 Juni 2021. /kabar-priangan.com/Asep MS/

KABAR PRIANGAN - Sebagai bentuk dukungan di bidang pendidikan untuk mencetak generasi muda yang berkualitas, PT PLN (Persero) memberikan bantuan dana Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) senilai Rp 770 juta untuk pembangunan Teaching Studio di Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung.

Peresmian Teaching Studio tersebut dilakukan oleh Wakil Rektor 2 Unpad, Ida Nurlinda, bersama Direktur Manajemen Sumber Daya Manusia PLN, Syofvi Felienty Roekman, bertempat di Kampus Unpad Iwa Kusuma sumantri Departemen Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Jl. Dipati Ukur Bandung, Jumat, 4 Juni 2021 lalu.

Turut hadir dalam peresmian tersebut, Dekan FEB Unpad, Nunuy Nur Afiah dan Komisaris PLN, Ilya Avianti.

Baca Juga: Pemkab Garut Tetapkan Libur Bersama Saat Pilkades Serentak 2021

Direktur Manajemen Sumber Daya Manusia PLN, Syofvi Felienty Roekman mengatakan, bantuan tersebut diharapkan bisa membantu penyediaan fasilitas pengajaran dan praktika yang memadai di Unpad.

"Sehingga saya berharap, dunia pendidikan semakin maju dan melahirkan generasi muda yang lebih berkualitas untuk kemajuan bangsa,” ujar Syofvi.

Teaching studio sendiri lanjut Syofvi, merupakan ruangan yang diperuntukkan untuk melakukan recording audio visual bagi para dosen dan asisten praktika dalam memproduksi konten perkuliahan dan praktika.

Baca Juga: Kasus Covid- 19 Melonjak, Pemkab Garut Batasi Kunjungan Wisatawan Maksimal 25 Persen

Konten perkuliahan dan praktika tersebut lanjut Syofvi, ditujukan untuk pembelajaran yang bersifat online dan offline yang dapat diakses mahasiswa melalui streaming ataupun di unduh melalui server Unpad.

"Teaching studio ini terdiri atas ruangan kedap suara yang dilengkapi dengan kamera untuk recording, green screen background, sound system, tablet teaching, projector, desktop untuk video editing dan meubelair," jelas Syofvi.

Di tempat yang sama, Komisaris PLN, Ilya Avianti mengatakan, bantuan tersebut sebagai dukungan PLN bagi Mahasiswa dan civitas akademika Fakultas Ekonomi dan Bisnis dalam sistem pengajaran dan praktika terutama pada masa pandemi ini yang pengajarannya dilakukan secara online.

Baca Juga: OJK Sebut Kalangan Ibu-ibu di Priangan Timur yang Terjerat 'Pinjol' Cukup Tinggi

“Teaching studio yang dibuat ini dimaksudkan juga untuk meningkatkan mutu proses pembelajaran yang dilakukan dosen dan asisten praktika kepada para mahasiswa Akuntansi FEB Unpad lintas jenjang baik di tingkat S1, D4, S2, program profesi akuntan maupun S3 sehingga ke depannya ilmu yang didapat melalui pembelajaran tersebut dapat diterapkan dan bermanfaat di masyarakat,” tutur Ilya.

Sementra itu, Wakil Rektor 2 Unpad, Ida Nurlinda mengatakan, pihaknya menyampaikan apresiasinya kepada PLN atas kontribusinya dalam pembangunan Teaching Studio.

“Mudah-mudahan bisa memberikan manfaat yang besar bagi dunia pendidikan," ucap Ida.

Pembangunan studio tersebut ujar Ida, mulai direncanakan pada Oktober 2020 sehingga pada Juni 2021 sudah dapat digunakan.

Baca Juga: Langgar PPKM, Cafe dan Tempat Karaoke Diberi Sanksi

"Dengan fasilitas ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas proses belajar mengajar mahasiswa dan berkembangnya aktivitas pelayanan kepada masyarakat," ujar Ida.***

Editor: Teguh Arifianto

Tags

Terkini

Terpopuler