Apa Kabar PLN Garut? Ikan Koi Jutaan Rupiah Mati Gegara Padam Listrik

15 Juni 2021, 07:38 WIB
ilustrasi ikan koi /ANTARA/

KABAR PRIANGAN - Warga Kampung Paradiso, Kelurahan Ciwalen, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut H Johan Zackarias, merasa kecewa aliran listrik PLN di sekitar tempat tinggalnya mendadak padam.

Pemadaman listrik tanpa pemberitahuan tersebut menyebabkan sejumlah ikan koi miliknya mati, karena pompa oksigen tak bisa berfungsi.

"Akibat padamnya lampu tersebut, saya sebagai pemilik kolam depan rumah yg diisi 10 ekor ikan koi tiga dia ntaranya mati karena kekurangan oksigen," kata H Johan, Senin 14 Juni 2021.

Baca Juga: 5 Ribu Calon Jemaah Haji Asal Garut Gagal Berangkat Tahun Ini, 31 Ribu Masuk Daftar Tunggu

Baca Juga: Ditinggal ke Mertua, Rumah di Banjar Dibobol Maling, Uang Tunai dan Logam Mulia Raib, Kerugian Capai Rp90 Juta

"Bisa baca di geogle bahwa ikan ikan tersebut jika kekurang oksigen secara berangsur angsur juga akan mati, karena disamping kekurangan oksigen juga stres." ujarnya lagi. 

Ia menyebutkan, ikan koi yang mati tersebut sudah ada yang menawar Rp 2,5 hingga Rp 3 juta per ekornya.

Makanya dengan pemadaman listrik tersebut sangat disayangkan. "Bukan oleh saya sendiri tetapi bagi pemilik atau komunitas ikan koi lainnya pun akan sama merasakan hal tersebut, apalagi harga ikan koi nya lebih mahal lagi," ujarnya.

Baca Juga: Pengendara Sepeda Motor Tertabrak Kereta Api di Tasikmalaya, 1 Tewas dan 1 Luka

Baca Juga: Workshop Kuliner Nusantara Dorong Pengembangan Pariwisata Garut

Johan menyebutkan, pemadam listrik tersebut terjadi pada Sabtu (12/6) pukul 24.00 WIB hingga Minggu(13/06) dini hari.

Karena padam listrik itu berlangsung pada malam hari, tutur Johan, upaya penyelamatan ikan koi sulit dilakukan karena padam lampu, dan ikan koi tersebut mati pada tiga hari kemudian karena kurang asupan oksigen.***

Editor: Sep Sobar

Tags

Terkini

Terpopuler