Warga Bandung Ditemukan Membusuk Terikat Tali Plastik di Lehernya di Sekitar Cadas Pangeran

22 September 2021, 20:17 WIB
Lokasi penemuan mayat, dan foto petugas sedang mengevakuasi mayat yang ditemukan telah membusuk di kawasan Cadas Pangeran /kabar-priangan.com/DOK BPBD/

KABAR PRIANGAN - Peristiwa mengenaskan terjadi di wilayah Kabupaten Sumedang. Seorang laki-laki paruh baya, ditemukan telah membusuk dengan leher terikat tali plastik, di bawah pohon yang dipenuhi rerumputan, di sekitar kawasan Cadas Pangeran Sumedang, tepatnya di betulan Dusun Singkup, Desa Ciherang, Kecamatan Sumedang Selatan, Rabu 22 September 2021 sekira pukul 13.30 WIB.

Dari identitas yang ditemukan di sekitar lokasi kejadian, mayat laki-laki ini diketahui bernama Ikin Sodikin (59) warga Jalan Legok Badak RT 01/10, Cilengkrang, Kabupaten Bandung.

Menurut Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Sumedang Selatan Kompol Bony Yuniar AA, sewaktu ditemukan mayat tersebut sudah dalam kondisi membusuk.

Baca Juga: Sumedang Siap Dijadikan Role Model Pemulihan Ekonomi Daerah Melalui Transformasi Digital

Korban ditemukan dalam keadaan terduduk, dengan tali plastik (tambang) melingkar di sekitar tubuh korban. Namun anehnya, tali yang mengikat tubuh korban ke ranting pohon itu, terlihat masih tampak baru, padahal jasad korban sendiri diduga sudah lama meninggal.

"Di sekitar mayat, ditemukan tali tambang dan identitas korban berupa Surat Izin Mengemudi, dan kartu BPJS Ketenagakerjaan," kata Bony.

Guna menindaklanjuti temuan mayat ini, lanjut Bony, pihak kepolisian kini sedang melakukan penyelidikan penyebab kematian korban tersebut.

Baca Juga: Semua Ojek Wisata di Sumedang Wajib Miliki Sertifikasi CHSE dan Terdaftar di Aplikasi Peduli Lindungi

"Terkait dugaan kematian korban yang kami temukan dalam keadaan membusuk ini masih dalam tahap lidik," ujarnya.

Maka dari itu, untuk saat ini pihaknya belum bisa memastikan penyebab kematian korban, karena pihaknya masih menunggu hasil autopsi dari Tim Forensik.

"Kami belum bisa menyimpulkan apakah kematian korban karena gantung diri atau korban pembunuhan. Jasad korban sudah di-autopsi dan untuk mengetahui penyebab pasti kematiannya harus menunggu hasil autopsi," katanya.

Baca Juga: Kapolsek Cibugel, Sumedang Ajak Para Kades Manfaatkan Lahan Carik Untuk Bercocok Tanam

Bony menyebutkan, Polsek Sumedang Selatan sejauh ini telah menghubungi pihak keluarga korban, sesuai dengan identitas yang ditemukan di TKP. Dan menurut informasi terakhir, saat ini keluarga korban sedang dalam perjalan menuju Sumedang.***

Editor: Nanang Sutisna

Tags

Terkini

Terpopuler