Dibandingkan Tahun-tahun Sebelumnya, Peringatan Hari Jadi Kabupaten Ciamis Tahun Ini Beda

7 Juni 2022, 22:46 WIB
Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra bersama Ketua DKM Masjid Agung Ciamis Wawan S Arifien serta jemaah pengajian Al-Mar'atu Sholihah seusai acara doa bersama di Masjid Agung Ciamis, Kabupaten Ciamis, Selasa 7 Juni 2022.* /Kabar-Priangan.com/Istimewa

KABAR PRIANGAN - Menyambut Hari Jadi ke-380 Kabupaten Ciamis, Pemkab Ciamis yang diwakili Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra bersama jemaah pengajian rutin Al-Mar'atu Sholihah melakukan doa bersama di Masjid Agung Ciamis, Kabupaten Ciamis, Selasa 7 Juni 2022.

Turut hadir pula Asisten Daerah Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ciamis Wasdi serta Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Agung Ciamis Wawan S Arifien.

Menurut Yana, ada yang berbeda dalam peringatan hari jadi tahun ini dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. "Tahun ini kemeriahan hari jadi tidak hanya dilaksanakan di pusat kota tapi juga sampai ke daerah, tepatnya di lima eks Kewadanaan Ciamis," ucap Yana.

Baca Juga: Sidang Lanjutan Kasus Suap dr Herman Sutrisno Kembali Digelar, Aksioma Akan Lakukan Aksi di Pengadilan Tipikor

Hal tersebut, lanjut Yana, menunjukkan bahwa Hari Jadi Ciamis benar-benar milik seluruh masyarakat Ciamis. Dengan dibagi ke lima eks kewadanaan supaya masyarakat bisa ikut memperingatinya, kemudian yang terpenting mendekatkan pejabat dengan masyarakat.

"Kami berharap rasa memiliki masyarakat terhadap Ciamis lebih meningkat, minimal masyarakat tahu kapan Hari Jadi Ciamis," ucapnya.

Terkait pengajian tersebut yang rutin dilaksankan setiap minggu, Yana berharap dapat semakin maju, berkembang dan jemaahnya menjadi istri yang salehah.

Baca Juga: Empat terdakwa Kasus Dana Hibah Bansos APBD 2018 Kab. Tasikmalaya Divonis Pengadilan Tipikor Bandung

"Para ibu yang hadir di sini sebagai tiangnya negara, dimana negara akan bagus ketika perempuannya bagus, begitu juga sebaliknya," ujarnya.

Ditambahkan Yana, hal yang paling penting adalah bagaimana mengimplementasikan ilmu yang didapat untuk menebarkan kebaikan dan syi'ar Islam. "Atas nama Pemerintah Kabupaten Ciamis beserta jajaran, saya ucapkan terima kasih atas doa terbaik untuk Kabupaten Ciamis," ucapnya.

"Semoga Kabupaten Ciamis menjadi kabupaten yang Baldatun thoyyibatun warabbun ghofur," ucap mantan anggota DPRD Ciamis dari PAN itu.*

Editor: Arief Farihan Kamil

Tags

Terkini

Terpopuler