Pemkab Sumedang Siap Bersihkan Sampah di Waduk Jatigede

- 4 Februari 2021, 10:29 WIB
Tumpukan sampah di Waduk Jatigede Sumedang sudah dalam kondisi parah
Tumpukan sampah di Waduk Jatigede Sumedang sudah dalam kondisi parah /Nanang Sutisna/

KABAR PRIANGAN - Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kabupaten Sumedang berencana akan turun tangan membersihkan hamparan sampah di perairan Waduk Jatigede terutama di sepanjang pesisir blok Wado hingga blok Kebontiwu, Kecamatan Jatinunggal.

Namun rencana pembersihan, masih menunggu konfirmasi dari Dinas Perumahan dan Pemukiman Provinsi Jawa Barat yang sedianya akan membantu proses pembersihan sampah di waduk.

"Kami (Dinas LHK) siap (membersihkan). Tapi belum bisa memastikan kapan sampah di perairan Waduk Jatigede diangkut. Karena kami juga harus kordinasi dengan pihak provinsi dalam hal ini Dinas Perkim provinsi," ujar Kepala Bidang Pengelolaan Sampah DLHK Kabupaten Sumedang, Tatang Muchidin.

Baca Juga: Sosialisasikan Prokes 5 M Ala Kodim 0611/Garut Menarik Perhatian Warga, Ini yang Bapak TNI Lakukan

Ia menyebutkan pembersihan sampah di perairan waduk bukan hal yang mudah. Perlu alat khusus yang digunakan seperti alat berat. Karena sangat sulit jika hanya dibersihkan menggunakan alat biasa.
Menurutnya, ada alat khusus bernama bubytrap conveyer yang akan memudahkan pembersihan dan pengangkutan sampah yang mengambang di waduk.

"Karena sampah yang mengambang di perairan Waduk Jatigede itu cukup banyak, sehingga sangat sulit jika dilakukan oleh tenaga manusia. Harus menggunakan alat mesin," ucapnya.

Tatang mengatakan, Dinas Perkim Provinsi rencananya akan menghibahkan peralatan khusus dengan teknologi canggih untuk penarikan sampah dari sungai dan danau. Maka, kata dia, saat ini, pihaknya masih intensif melakukan komunikasi untuk mendapatkan alat tersebut. Sehingga bisa dipergunakan secepatnya untuk pembersihan sampah.

Baca Juga: Setahun Pembelajaran Jarak Jauh Karena Pandemi Covid-19, Kualitas Peserta Didik di Banjar Menurun

Ia menambahkan, DLHK juga akan menyiapkan sejumlah mobil truk untuk mengangkut sampah di Jatigede untuk dibuang ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA)

Sebelumnya Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir mengatakan, penanganan sampah di Waduk Jatigede itu merupakan kewenangan BBWS Cimanuk-Cisanggarung, tetapi pihak Pemkab Sumedang tidak akan lepas tangan begitu saja.

Halaman:

Editor: Teguh Arifianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x