Stasiun Kereta Api Kota Banjar Buka Layanan GeNose C19

- 31 Maret 2021, 19:43 WIB
Salah seorang calon penumpang kereta api di Stasiun KA Kota Banjar saat menjalani tes GeNose C19. Pelayanan GeNose mulai diberlakukan di Stasiun KA Kota Banjar dengan tarif yang murah, yaitu Rp 30.000.
Salah seorang calon penumpang kereta api di Stasiun KA Kota Banjar saat menjalani tes GeNose C19. Pelayanan GeNose mulai diberlakukan di Stasiun KA Kota Banjar dengan tarif yang murah, yaitu Rp 30.000. /kabar-priangan.com/Sandi L/

Sebelumnya, stasiun kereta api Kota Banjar hanya menyediakan fasilitas rapid antigen sebagai salah satu syarat untuk menaiki kereta bagi para pelaku perjalanan.

"Mulai dari kemarin tanggal 30 Maret 2021, kita sudah melaunching pelayanan GeNose C19. Pelayanan tersebut mulai dari pukul 08.00 sampai 17.00 WIB," kata Wakil Kepala Stasiun KA Kota Banjar, Yadi Supriyadi.

Baca Juga: Isolasi Mandiri Kurang Efektif, Kasus Positif di Banjar Melonjak

Yadi mengatakan, persyaratan yang harus dilengkapi untuk mendapatkan fasilitas pelayanan GeNose C19 antaralain harus memiliki kode booking tiket.

Selain itu, tarif biaya pelayanan GeNose C19 tersebut sebesar Rp. 30.000, sedangkan tarif rapid antigen yang telah disediakan berkisar Rp. 105.000.

Kemudian, 30 menit sebelum melakukan pemeriksaan GeNose C19 penumpang tidak diperbolehkan makan dan minum (kecuali air putih).

Baca Juga: Maksud Hati Intip Sang Janda dan Anak Gadisnya dari Atap Rumah, Malah Berakhir Dipenjara

"Jadi untuk penumpang kereta api yang akan melakukan pemeriksaan GeNose C19 ini persyaratannya harus mempunyai kode booking tiket, 30 menit sebelum pengambilan sample nafas tidak diperbolehkan makan dan minum kecuali minum air putih," tambahnya.

Ia melanjutkan, tingkat akurasi pemeriksaan GeNose C19 juga sangat bagus dan direkomendasikan oleh Kemenhub RI.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x