Bukan 'Prang', Puluhan Anak Yatim dan Imam Tajug Sumringah Mendapatkan Santunan Sampah

- 8 Mei 2021, 10:50 WIB
Ketua Bank Sampah Putra Joglo Mandiri, Ridwan memberikan santunan kepada anak yatim piatu di Desa Cibahayu, Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya ini, Jumat 7 Mei 2021 malam.*
Ketua Bank Sampah Putra Joglo Mandiri, Ridwan memberikan santunan kepada anak yatim piatu di Desa Cibahayu, Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya ini, Jumat 7 Mei 2021 malam.* /Kabar-Priagan.com/Ema Rohima/

Setiap Ramadan dan menjelang Lebaran, membagikan tabungan anggota. Selain itu hasil usaha bank sampah dipergunakan untuk santunan kepada anak yatim piatu dan imam masjid.

"Uang tabungan anggota dibagikan saat akan menjelang lebaran. Mudah-mudahan uang tabungan dari hasil sampah itu bermanfaat akan menambah belanja persiapan lebaran," kata Ridwan Jumat 7 Mei 2021 malam.

Baca Juga: Ketua MUI Garut: Keputusan Bupati Menyegel Pembangunan Masjid Ahmadiyah Sangat Tepat

Menurutnya, masing-masing anggota memiliki saldo yang berbeda. Yang rajin menyetorkan sampah, tentu saldonya lumayan besar. Sebaliknya, yang malas menabung saldonya kecil.

"Dilihat dari buku catatan, pada tahun ini saldo tertinggi sebesar Rp 286.000 dan saldo terkecil sebesar Rp 9.000," ucapnya.

Dikatakan Ridwan, masing-masing anggota bisa membawa uang tabungannya. Sementara itu uang yang dipergunakan untuk santunan merupakan hasil usaha bank sampah dari penjualan sampah dan usaha lainnya.

Baca Juga: Lima Warga Garut Masuk Lubang Septic Tank, Tiga di Antaranya Meninggal

Namun mendapatkan bantuan juga dari luar termasuk dari para anggota. Sehingga kegiatan rutin bisa berjalan lancar.

Bank Sampah Putra Joglo Mandiri, lanjut Ridwan anggotanya hanya sebanyak 144 kepala keluarga dari 7 RT di Kedusunan Joglo. Jumlah anggota terjadi kenaikan, karena pada tahun sebelumnya berjumlah 126 kepala keluarga.

Dengan berdirinya bank sampah, selain bisa menciptakan lingkungan yang bersih dan terbebas dari sampah, juga bisa mensejahterakan masyarakat karena mendapatkan penghasilan tambahan.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x